TKN Yakin Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran, Hasil Elektabilitas 3 Lembaga Survei Jadi Pegangan

TKN Yakin Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran, Hasil Elektabilitas 3 Lembaga Survei Jadi Pegangan

Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran meyakini bahwa pasangan calon nomor urut 2 dapat memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dengan satu putaran. -tangkapan layar yuotube@kpu-

JAKARTA, DISWAY.ID - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran meyakini bahwa pasangan calon nomor urut 2 dapat memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dengan satu putaran. 

Keyakinan tersebut terus meningkat lantaran belakangan ini hasil survei selalu menunjukan bahwa pasangan capres-cawapres, Prabowo-Gibran mengalahkan pasangan calon lainnya. 

Seperti hasil survei dari beberapa lembaga survei di akhir tahun 2023 yang menunjukkan Prabowo-Gibran lebih unggul dari pasangan Anies-Imin dan Ganjar-Mahfud.

Melihat hasil survei tersebut, Wakil Komandan Golf TKN, Haryara Tambunan pun semakin yakin bahwa pihaknya akan memenangkan pesta demokrasi pada 14 Februari 2024 mendatang.

BACA JUGA:VIRAL Petugas Dishub 'Tersangkut' di Kap Depan Mobil Bak Spiderman, Begini Kronologinya

BACA JUGA:Persebaya Tunjuk Paul Munster Jadi Pelatih Anyar, Fix!

Dia menilai, peningkatan pesat dalam dukungan untuk Prabowo-Gibran adalah indikasi bahwa masyarakat semakin bijak dalam memilih calon pemimpin yang fokus pada pekerjaan nyata dan pembangunan negara tanpa perlu terlalu banyak berkata-kata.

"Hasil survei ini bukti bahwasannya rakyat Indonesia itu cerdas dalam memilih siapa pemimpin yang dapat membangun negera ke depannya dengan kerja nyata dan tanpa banyak retorikanya," ujar Haryara dalam keterangan resminya, Rabu, 3 Januari 2024.

Dengan pencapaian tersebut, Wakil Bendahara Umum Partai Golkar tersebut mengungkapkan bahwa motivasinya semakin tinggi untuk memastikan Prabowo-Gibran dapat menang satu putaran dalam Pemilihan Presiden 2024.

BACA JUGA:Astaga! Penumpang 'Nekat' Terbangkan Pesawat Sendiri Gegara Pilot Lama Munculnya

BACA JUGA:Dugaan Roy Suryo Sebarkan Hoaks Gibran Pakai 3 Mikrofon Saat Debat Cawapres Diusut Bareskrim Polri

"Segala kemungkinan bisa saja terjadi, apalagi pilpres satu putaran. Karena dengan hasil ini membuat semangat kami semakin terlecut untuk memenangkan Pak Prabowo dan Mas Gibran pada Pilpres 2024 nanti, tentunya dengan suasana yang aman, damai dan kondusif," katanya.

Sebagai informasi, dalam satu minggu terakhir, terdapat tiga lembaga survei yang mengumumkan tingkat dukungan untuk tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden dalam Pemilu 2024. 

Adapun ketiga lembaga survei tersebut, yaitu Indikator Politik Indonesia, CSIS, dan LSI Denny JA.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads