Terungkapnya Kronologi Pengeroyokan Anggota Polairud

Terungkapnya Kronologi Pengeroyokan Anggota Polairud

Kronologi dugaan pengeroyokan yang terjadi di kafe kawasan Kemang, Jakarta Selatan diungkap polisi.-Istimewa-

TANGSEL, DISWAY.ID - Terungkapnya kronologi pengeroyokan anggota Polairud dijelaskan oleh pihak penyidik.

Kompol Kemas Arifin selaku Kapolsek Ciputat Timur mengatakan awalnya korban tengah melintas dan terjebak macet.

"Awalnya korban melintas di depan rumah makan, pada saat melintas para tsk berada kumpul-kumpul dalam keadaan mabuk, lalu karena kondisi jalanan macet timbul cekcok diantara para tsk dan korban," katanya kepada awak media, Kamis 4 Januari 2024.

BACA JUGA:Inggris Selidiki Kasus Pelecehan Seksual Virtual Pertama Terjadi di Metaverse

BACA JUGA:Keukeuh! Kuasa Hukum Rafael Alun Berharap Orangtua Mario Dandy Bisa Dibebaskan

"Kemudian tersangka melakukan penganiayaan terhadap korban," imbuhnya.

Sedangkan, tersangka dugaan pengeroyokan di Ciputat Timur, Tangerang Selatan terhadap anggota Polairud bertambah.

Kemas mengungkapkan kini tersangka yang diamankan pihaknya menjadi lima.

"Yang sudah diamankan saat ini bertambah menjadi lima orang. PIL (30), PK (38), AG (38) I (38) dan SWD (35)," ungkapnya.

BACA JUGA:Jet Tempur Rusia Jatuhkan Bom di Wilayah Sendiri, 6 Bangunan Hancur

BACA JUGA:Turki Tahan 33 Orang yang Dituduh Jadi Mata-mata Intelijen Mossad Israel

Sementara, korban pengeroyokan di Ciputat Timur yang merupakan anggota Polairud disebut alami luka-luka.

Dituturkannya, korban berinisial MH disebut mengalami beberapa luka lebam.

"Iya korban alami luka-luka lebam di beberapa tubuhnya," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads