Polri Ungkap Kesulitan Pembebasan Kapten Philip Marthens yang Masih Disandera KKB Papua
Satuan Tugas (Satags) Damai Cartenz belum bisa membebaskan Pilot Susi Air Kapten Philip Mark Marthens yang dijaga ketat Egianus Kogoya.-dok disway-
JAKARTA, DISWAY.ID - Satuan Tugas (Satags) Damai Cartenz belum bisa membebaskan Pilot Susi Air Kapten Philip Mark Marthens.
Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno membeberkan kesulitan untuk membebaskan karena Kapten Philip dijaga ketat oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya.
"Pilot masih belum bisa kita selamatkan, karena posisi dijaga ketat Egianus Kogoya," kata Bayu kepada wartawan, Kamis, 25 Januari 2024.
BACA JUGA:Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing Menggema di Australia, Ada di 16 Sekolah dan 2 Kampus
BACA JUGA:Siskaeee Jadi Tahanan Polda Metro Jaya 20 Hari Kedepan
Meski demikian, ia memastikan kondisi Kapten Philips hingga kini baik-baik saja.
"(Kondisinya) baik-baik saja," imbuhnya.
Bayu mengungkapkan aparat telah melakukan segala upaya untuk membebaskan Kapten Philps, bahkan sejumlah aparat hampir mati karena ditembak oleh KKB.
"Hampir mati juga karena helicopter bupati ditembakin KKB," ungkapnya.
BACA JUGA:Disini Siskaeee Jalani Penahanan Setelah Ditangkap Polda Metro Jaya
BACA JUGA:Etdah! Siskaeee Diduga Alami Gangguan Jiwa
Ia memastikan pihaknya akan terus berusaha melakukan pembebasan Kapten Philips dari KKB.
Menurutnya, upaya pembebasan itu dilakukan dengan cara pendekatan lembut atau soft approch.
"Apabila upaya itu gagal, maka kami akan lakukan upaya hard approach. Namun harus benar-benar diperhitungkan dengan baik agar tidak jatuh korban dari sandera maupun dari masyarakat sipil lainnya," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: