7 Cara Pemanasan yang Benar Sebelum Bermain Futsal, Yuk Jangan Sampai Kram atau Cedera
7 Cara Pemanasan yang Benar Sebelum Bermain Futsal, Yuk Jangan Sampai Kram atau Cedera---Freepik
JAKARTA, DISWAY.ID - Pemanasan sebelum bermain futsal adalah langkah yang sangat penting untuk meningkatkan performa dan mencegah cedera bagi para pemain.
Pemanasan merupakan proses persiapan tubuh sebelum melakukan aktivitas fisik yang intens, seperti bermain futsal.
Secara umum, pemanasan sebelum futsal dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan suhu tubuh, persiapan mental, meningkatkan kelenturan otot, dan mempersiapkan sistem kardiovaskular.
Bermain futsal membutuhkan kelincahan, kecepatan, daya tahan, dan ketepatan dalam mengolah bola.
BACA JUGA:Mantap! Juara AFF Futsal Club 2023, Black Steel Papua, Jawaranya Futsal Asia Tenggara
Jadi pemanasan sebelum bermain futsal sangat penting untuk mempersiapkan tubuh secara optimal.
Salah satu manfaat utama dari pemanasan adalah meningkatkan aliran darah ke otot-otot tubuh, sehingga otot lebih siap untuk bergerak secara maksimal.
Selain itu, pemanasan juga membantu meningkatkan suhu tubuh sehingga metabolisme tubuh bisa bekerja lebih efisien.
Dilansir dari situs futsalguide, berikut 7 pemanasan efektif sebelum bermain futsal:
BACA JUGA:Bentrok Tim Futsal TNI dan Polri di Kupang, 4 Kendaraan dan Pos Polisi Dirusak
1. Rotasi Lengan
- Rentangkan lengan Anda secara horizontal 90 derajat ke tubuh Anda.
- Putar lengan Anda ke depan dan selesaikan satu lingkaran.
- Ulangi tindakan di atas tetapi mundur.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: