3 Lokasi Demo Hari Ini, Ribuan Personel Lakukan Pengamanan

3 Lokasi Demo Hari Ini, Ribuan Personel Lakukan Pengamanan

Polisi siap amankan aksi penyampaian pendapat alias demo di beberapa titik hari ini 18 Maret.- (Foto: Yudha Prananda / Jabar Ekspres)-

JAKARTA, DISWAY.ID - Polisi siap amankan aksi penyampaian pendapat alias demo di beberapa titik hari ini 18 Maret.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan pengamanan demo akan dilakukan di Gedung DPR RI, Bawaslu dan KPU.

Diungkapkannya, ribuan personel disiapkan pihaknya dalam pengamanan hari ini.

BACA JUGA:Dugaan Korupsi Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia Diungkap Kejagung, Seret 4 Perusahaan Mulai Tambang hingga Sawit

BACA JUGA:Kronologi Penembakan 2 TNI di Papua dan Satu Tewas, TPNPB OPM: Kami Rampas 2 Pucuk Senjata Mereka

"Dalam rangka pengamanan aksi hari ini di depan gedung DPR/MPR RI kami melibatkan personil gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI dan Instansi lainnya," katanya kepada awak media, Senin 18 Maret 2024.

"Di DPR/MPR RI melibatkan 1.087 personel, di BAWASLU melibatkan 507 personil dan KPU RI melibatkan 770 personil," lanjutnya.

Pengalihan dan rekayasa lalu lintas disebut bersifat situasional di tiga titik demo itu.

BACA JUGA:Detik-detik Poster Emak-emak Dirampas Paspampres di Depan Jokowi di Pasar Labuhanbatu: Pak Tolong Kami!

BACA JUGA:Marhan Harahap Meninggal Dunia Setelah Diseret Petugas Saat ke Masjid Agung Rantauprapat yang Digunakan Jokowi untuk Jumatan

"Sementara itu untuk penutupan atau pengalihan arus lalu lintas di sekitar DPR/MPR, BAWASLU dan KPU RI situasional. Rekayasa arus lalu lintas akan diberlakukan melihat perkembangan dinamika situasi di lapangan," ujarnya.

"Kita lihat nanti jumlah massanya, bila nanti massanya cukup banyak dan eskalasi meningkat, maka akan ada pengalihan arus lintas di DPR/MPR, BAWASLU dan juga KPU RI," sambungnya.

Dirinya menegaskan kepada anggotanya untuk selalu bertindak persuasif, tidak terprovokasi, mengedepankan negoisasi, pelayanan serta humanis," tegasnya.

BACA JUGA:Hotman Paris Sebut Rencana PPN Naik 12 Persen Merupakan Aturan yang Benar-benar Bodoh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: