Tiket Kapal Laut Mudik Lebaran Hanya Tersedia Secara Online, Menko PMK: Beli Tiket Jauh Hari Sebelum Keberangkatan
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan pembelian tiket kapal laut mudik lebaran hanya tersedia secara online.-ayu novita-
JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan pembelian tiket kapal laut mudik lebaran hanya tersedia secara online.
"Sementara ini dipastikan, diputuskan tidak ada pelayanan pembelian tiket di luar online karena itu dipastikan semuanya yang akan menyeberang sudah membeli tiket online," ujar Muhadjir usai Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Ketupat 2024 di Jakarta, Senin, 25 Maret 2024.
Oleh karena itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengimbau bagi para pemudik yang hendak menyebrang untuk membeli tiketnya dari jauh hari sebelum keberangkatan.
BACA JUGA:Pasutri Rela Habiskan Rp30 Juta Demi Taylor Swift, Ikuti Tips Nonton Konser Tanpa Boncos
BACA JUGA:Penuh Haru dan Kejutan, Peserta Asal Indonesia, Caith Lolos ke 26 Besar CHUANG Asia: Thailand
"Pemudik yang akan menyebrang hendaknya segera membeli tiket jauh-jauh hari secara online lewat aplikasi Ferizy," ujarnya.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menambahkan pemesanan tiket secara daring ini dimaksudkan agar pemudik dapat mengetahui secara pasti jadwal penyeberangan kapal feri.
Dengan begitu, lanjut Budi, waktu perjalaan juga dapat direncanakan dengan baik.
BACA JUGA:Kronologi UNJ Tertipu Kasus Magang Palsu ke Jerman, Berawal dari Tawaran Dosen Asal Jambi
BACA JUGA:3 Perempuan Tersangka TPPO ke Serbia Diamankan
“Pemudik dapat melakukan pengaturan waktu perjalanan menuju Pelabuhan Merak sehingga kepadatan arus lalu lintas dapat diminimalisir,” ucap Budi.
Pada periode layanan angkutan Lebaran 2024 ini, puncak arus mudik penyeberangan diprediksi pada 6 April dan 7 April 2024.
Lalu untuk puncak arus balik Lebaran diprediksikan terjadi pada 14-15 April 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: