Cerita Suaibatul Berangkat Haji Usia di 23 Tahun, Akui Ada Sedikit Beban

Cerita Suaibatul Berangkat Haji Usia di 23 Tahun, Akui Ada Sedikit Beban

Cerita Suaibatul Berangkat Haji Usia di 23 Tahun, Akui Ada Sedikit Beban-disway.id/Sabrina Hutajulu-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Suaibatul Islamiah Rizky merupakan salah satu jamaah haji usia muda yakni 23 tahun asal Pandeglang, Banten.

Bersama paman dan dua bibinya, ia akan merupakan jamaah haji kloter 15 gelombang 1 yang akan berangkat pada 18 Mei 2024 pukul 00.30 WIB, melalui Bandara Soekarno Hatta dengan pesawat Saudi Arabian Airlines.

Suai panggilan akrabnya mengaku sang kakek lah yang mendaftarkan dirinya untuk berhaji.

BACA JUGA:Petugas Haji Ini Berjaga 24 Jam di Halaman Masjid Nabawi, Apa yang Dikerjakan?

BACA JUGA:Hampir 40 Ribu Jamaah Haji Indonesia Tiba di Madinah, Dominasi Masjid Nabawi

"Sedari kecil, sejak SD saya sudah didaftarin haji sama kakek saya, itu juga salah satu hadiah dari kakek saya kena saya selalu juara satu di sekolah," katanya saat ditemui Disway di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur Jumat 17 Mei 2024.

Menunggu selama 12 tahun, Suaibatul mengaku selalu berolahraga dan menjaga kesehatannya, apalagi saat ini ia masih duduk di bangku kuliah.

"Selama nunggu sih selalu olahraga, karena saya jujur gampang sakit anaknya, apalagi saya masih kuliah juga," tambahnya.

Diakui Suaibatul, sebagai generasi Z yang berangkat haji usia muda, ia mengatakan ada sedikit beban.

Apalagi, setelah pulang haji, ia harus lebih menjaga sikap, dan memberikan contoh yang baik untuk lingkungannya.

BACA JUGA:Sujud Syukur Jamaah Gowa Mendarat di Madinah Setelah Sayap Pesawat Sempat Terbakar

BACA JUGA:Unik! Koper Para Jamaah Haji Dihias Beragam Pita, Mulai dari Syal LV hingga Tali Sepatu

"Saya pribadi akui ada sedikit beban, usia saya ini kan masih main-main ya, linkungan anak muda, takut nanti ada cemooh dari orang sekitar "sudah haji kok kelakuannya gitu?" tapi yaudahlah gapapa, saya udah usaha yang terbaik," tandasnya.

Sebagai informasi, sebanyak 241.000 ribu calon jamaah haji Indonesia akan berangkat ke tanah suci.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads