Nasib Sukolilo Pati Usai Namanya di Google Maps Jadi 'Kampung Maling', Camat Lapor Kominfo!

Nasib Sukolilo Pati Usai Namanya di Google Maps Jadi 'Kampung Maling', Camat Lapor Kominfo!

Nasib Sukolilo Pati usai ditandai jadi Kampung Maling di Google Maps.--Google Maps

JAKARTA, DISWAY.ID - Begini nasib Desa Sukolilo, Pati Jawa Tengah usai namanya menjadi "Kampung Maling" di Google Maps.

Sebelumnya, viral kasus bos rental asal Jakarta yang tewas dikeroyok warga di Kecamatan Sukolilo, Pati, Jawa Tengah.

Saat itu, pria tersebut dihabisi oleh warga karena dicurigai sebagai maling kendaraan.

BACA JUGA:Viral Sukolilo Pati Disebut Kampung Maling, Warganet: Kampung Wisata Motor tanpa Pelat

Namun faktanya, bos rental tersebut hendak mengambil mobilnya yang dicuri hingga sampai di kawasan Sukolilo Pati.

Usai kasus tersebut viral, sejumlah titik wilayah Sukolilo Pati di Google Maps di tandai dengan sebutan negatif.

Sebutan untuk wilayah tersebut mulai dari "kampung maling", "sarang maling", "kantor pelindung maling", "kampung bandit" dan masih banyak lagi lainnya.

Tak hanya itu, di media sosial TikTok pengguna akun bernama @cahayamakmur juga membagikan kondisi Sukolilo usai publik beri cap negatif.

Dalam video yang diunggah, jalan raya Sukolilo Pati tampak sepi hingga warganet berspekulasi kondisi tersebut dampak dari kejadian tragis beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:Tersangka Pengeroyokan Bos Mobil di Pati Bertambah, 10 Orang Jadi Tersangka: Untuk yang Masih Ngumpet, Segera Menyerahkan Diri!

Bahkan suara dalam video juga terdengar sepi dan hening, hanya sedikit motor yang melintas kawasan tersebut.

Di lain sisi, Camat Sukolilo, Kabupten Pati Jawa Tengah Andrik Sulaksno membantah adanya cap kampung maling di wilayahnya.

Ia menyampaikan bahwa mayoritas warganya merupakan seorang petani dan TKI (tenaga kerja Indonesia).

Andrik juga menanggapi soal kondisi jalanan yang sepi, menurutnya keheningan di Sukolilo bukan disebabkan warga takut untuk melintas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: