Marshel Widianto Jawab Tudingan Pandji Pragiwaksono yang Sebut Dirinya Maju Pilkada Karena Punya Utang

Marshel Widianto Jawab Tudingan Pandji Pragiwaksono yang Sebut Dirinya Maju Pilkada Karena Punya Utang

Bakal Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Marshel Widianto menjawab tudingan punya utang yang dilontarkan Pandji Pragiwaksono-Hasyim Ashari-

JAKARTA, DISWAY.ID - Komika Pandji Pragiwaksono pernah meminta agar Marshel Widianto mundur usai mencalonkan diri sebagai calon Wakil Walikota Tangerang Selatan lantaran dinilai tidak layak.

Bahkan, Pandji Pragiwaksono mencurigai bahwa keputusan Marshel Widianto untuk terjun ke dunia politik lantaran memiliki utang.

BACA JUGA:Babe Cabita Meninggal, Pandji Pragiwaksono: Sakit Sekali Hati Ini Rasanya

BACA JUGA:Masa Lalu Marshel Widianto Pernah Jadi Kurir Narkoba Dibongkar Panji Pragiwaksono: Gak Layak Nyalon Wakil Walkot Tangsel

Hal tersebut diungkap Pandji saat mengisi podcast di salah satu kanal YouTube.

"Mundur Shel, gue enggak tahu lu utang apa, sama siapa, gue enggak ngerti. Tapi mendingan lu mundur deh. Banyak yang bisa bantuin lu Shel," ujar Pandji.

Menanggapi tuduhan Pandji Pragiwaksono, Marshel Widianto dengan tegas membantahnya.

Marshel Widianto mengatakan tudingan utang yang diungkap Pandji Pragiwaksono sudah berlalu. Ketika itu, Marshel diberikan bantuan oleh Denny Cagur saat membangun rumah.

BACA JUGA:Raffi Ahmad Tutup Komentar Instagram Usai Dukung Marshel Widianto Maju di Pilwalkot Tangsel

BACA JUGA:Bongkar Borok Marshel Widianto, Nikita Mirzani Ngaku Tak Masalah Dijauhkan Geng Raffi Ahmad

Uang pemberian Denny Cagur kata Marshel Widianto sudah lama dilunasi

"Itu cerita-cerita kemarin. Memang waktu pertama beli rumah, saya dibantu Pak Denny dan beberapa teman saya. Itu sudah lunas, jadi tidak benar," kata Marshel Widianto ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin 8 Juli 2024.

Meskipun tidak sedikit yang mengkritik atas pencalonan sebagai Wakil Walikota Tangerang Selatan, Marshel Widianto menjadikan hal tersebut sebagai motivasi dan semangat.

BACA JUGA:Komika Marshel Widianto Bakal Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan dari Gerindra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads