Pengelola Hotel Orchardz Sebut EO Kontes Kecantikan Waria Masih Nunggak Pembayaran
Pengelola Hotel Orchardz sebut EO kontes kecantikan waria belum lunasi pembayaran-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID - Pihak pengelola Hotel Orchardz di Sawah Besar, Jakarta Pusat menyebut pihak penyelenggara atau event organizer (EO) kontes kecantikan transgender atau waria belum melunasi pembayaran sewa tempat.
Adapun kontes kecantikan waria yang digelar di hotel Orchardz pada Minggu, 4 Agustus 2024 pada pukul 16.00 WIB tersebut viral di media sosial.
BACA JUGA:Buntut Kontes Kecantikan Waria, EO dan Pengelola Hotel Orchardz Disanksi Tipiring
BACA JUGA:EO Kontes Kecantikan Waria Bohong, Ternyata Berkedok Acara Gala Dinner
"Kami pihak hotel dirugikan banget. Event mereka saja ini belum bayar lunas," kata Director Of Sales Hotel Orchardz Achmad Gandy kepada wartawan pada Rabu, 7 Agustus 2024.
Gandy menjelaskan, pihak EO kontes kecantikan waria menyewa sebuah ruangan dengan dalih untuk acara gala dinner.
"Mereka pakai Orchardz itu menggunakan nama gala diner," kata Gandy.
Dia tidak mengetahui sama sekali jika ada acara kontes kecantikan waria. Pasalnya, pihak hotel tidak diperkenankan masuk ke ruangan acara.
"Kami pun kecolongan. Dan pada saat acara itu di jaga oleh mereka dan yang masuk harus pakai gelang komunitas mereka," ujarnya.
BACA JUGA:Walkot Jakpus Sebut Kontes Kecantikan Waria di Hotel Orchardz Tak Ada Unsur Kriminal
Gandy menyebut, dalam hal ini justru pihaknya lah yang menjadi korban.
"Kita dari hotel sebenarnya korban dari peristiwa ini. Kenapa kita korban karena kemarin kita juga sudah di bap di kepolisian dan mereka mengaku di depan kepolisian," katanya.
Suku Dinas (Sudin) Pariwisata Jakarta Pusat memberikan teguran tertulis bagi Hotel Orchardz imbas adanya acara kontes kecantikan transgender atau waria.
Kasi Industri Pariwisata Jakarta Pusat, Budi Suryawan mengatakan, hal itu sesuai dengan Peraturan Gubernut (Pergub) Nomor 18 Tahun 2018.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: