KPK Bebenah Perbaiki Tata Kelola Rutan dengan Penambahan CCTV dan Sidak Rutin
Sekretaris Jenderal KPK, Cahya H.Harefa di Rutan Merah Putih KPK: Bebenah perbaiki tata kelola rutan dengan penambahan CCTV dan sidak rutin serta kotak masukan dari para keluarga dan tamu tahanan.-Ayu Novita-
JAKARTA, DISWAY.ID - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bebenah perbaiki tata kelola rutan dengan penambahan CCTV dan sidak rutin serta kotak masukan dari para keluarga dan tamu tahanan.
"Kami berkomitmen akan terus memperbaiki tata kelola rutan," ujar Sekretaris Jenderal KPK, Cahya H.Harefa di Rutan Merah Putih KPK pada Kamis, 10 Oktober 2024.
Lebih lanjut, Cahya mengatakan bahwa para petugas yang dulunya terlibat suap sudah diberhentikan dan telah diganti dengan orang-orang baru.
BACA JUGA:Prabowo Wanti-wanti Ketum Parpol Jangan Nitip Menterinya untuk Cari Uang dari APBN
BACA JUGA:Lirik Lagu Mockingbird - Eminem yang Rilis untuk Ungkap Kasih Sayang Pada Anaknya
Adapun Plt. Kepala Rutan saat ini adalah Togi Ribson Sirait dan Kepala Biro Umum yaitu Tomi Murtomo.
"Kami melihat beberapa waktu ini sudah banyak perubahan-perubahan yang menunjukkan hal yang lebih baik," tuturnya.
Cahya menjelaskan bahwa dalam beberapa waktu terakhir, Kepala Biro Umum sudah melakukan sidak beberapa kali dan ditemukan hal-hal yang masih perlu dilakukan perbaikan.
BACA JUGA:Minat Dapat Jodoh PNS? Tersedia 5.000 Pegawai Pemkot Yogyakarta di Pados Jodho
BACA JUGA:Ada Konser Gratis Juicy Luicy di Depok, Catat Lokasi dan Tanggalnya!
"Dari situlah ketemukan bahwa masih ada hal-hal yang kurang bersih, kurang rapi. Jadi dari sisi itu pun kami juga lakukan perbaikan-perbaikan," jelasnya.
Lalu, dengan penambahan CCTV dan dialog dengan keluarga atau tamu yang menjenguk ke rutan ini, Cahya harap ada masukan-masukan yang bisa diambil untuk perbaikan rutan.
Selain itu, dilakukan penggeledahan untuk memastikan rutan dalam keadaan bersih dari hal-hal yang tidak boleh masuk atau berada di dalam lingkungan rutan.
BACA JUGA:Rumah Disatroni Maling, Anak Mat Solar Alami Rugi Hingga Puluhan Juta
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: