MUA Belanja Makeup di TikTok Malah Kena Tipu Puluhan Juta, Diarahkan ke Aplikasi Pinjol

MUA Belanja Makeup di TikTok Malah Kena Tipu Puluhan Juta, Diarahkan ke Aplikasi Pinjol

logo TikTok--Twitter

JAKARTA, DISWAY.ID – Seorang makeup artist (MUA) di Depok menjadi korban penipuan saat berbelanja di aplikasi TikTok.

MUA berinisial EO mengalami kerugian Rp Rp30.935.635 saat berbelanja makeup di aplikasi tersebut.

Anehnya, saat korban komplain dengan barang yang dipesan, korban malah diarahkan ke akun pinjaman online (pinjol).

BACA JUGA:Waspada Penipuan, Ini Cara Bedakan BRImo FSTVL yang Asli dan Palsu!

Lalu korban diminta mentransfer ke rekening pelaku penipuan.

Berikut kronologinya, seperti yang dilaporkan korban ke Polres Depok dengan nomor surat STTLP/B/1950/YJ2024/SPKT/POLRES METRO DEPOK/POLDA METRO JAYA

Telah terjadi Diduga Tindak Pidana penipuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 378 KUHP.

BACA JUGA:Kasus Dugaan Penipuan WO di Bekasi Belum Ada Titik Terang, 56 Calon Pengantin Resah

Yang terjadi pada Kamis 31 Oktober 2024 di Jalan Swadaya VI Kampung Jemblongan Pancoran mas Depok.

Pada awalnya pelapor membuka aplikasi tiktok terhubunglah dengan nomor whatsapp 08386029805 menginfokan barang itu tidak sesuai dengan pesanan terlapor memberi pilihan mengembalikan dana atau barang tetap dikirim, pelapor tetap tidak meminta dikirim karena kotaknya kosong.

BACA JUGA:Polisi Ungkap Kasus Penipuan Purnawirawan oleh ASN, Janjikan Anaknya Masuk IPDN

Terlapor mengirimkan pembatalan berupa barcode selanjutnya pelapor diminta untuk ke QRIS untuk pengembalian dana terlapor meminta untuk menaikan rating atau penilaian lanjut ke QRIS saldo kurang sejumlah dari 14.000.000,-(empat belas juta rupiah) Mentransfer Rp 5.555.555,-berkurang sisa Rp 8.614.966,-(delapan juta enam ratus empat belas ribu sembilan ratus enam puluh enam Rupiah).

Terlapor meminta lagi transfer sebesar Rp 8.080,808,-(delapan juta delapan puluh ribu delapan ratus delapan rupiah)dari bank BCA dengan no rek 7150559442 atas nama pelapor yang dituju bank BCA dengan virtual account atas nama PT BUKAMlTRAlNDONESlA. 

BACA JUGA:Bunga Zainal Dicecar 32 Pertanyaan saat Jalani Pemeriksaan Lanjutan Kasus Penipuan Rp15 Miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: