Perbedaan Quick Count dan Real Count KPU Pilkada 2024, Wajib Dipahami

Perbedaan Quick Count dan Real Count KPU Pilkada 2024, Wajib Dipahami

Simak perbedaan quick count dan real count dari KPU di Pilkada 2024.-@kpuprovinsijabar-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Quick count dan real count hasil Pilkada 2024 memiliki arti yang berbeda.

Dalam proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, ada tiga cara rekapitulasi yang umum digunakan, yakni quick count, real count, dan exit poll.

Quick count, real count, dan exit poll masing-masing memiliki perbedaan.

BACA JUGA:Kapan KPU Umumkan Hasil Pilkada 2024? Cek Jadwalnya

Pilkada 2024 dilaksanakan secara serentak di berbagai provinsi serta kabupaten/kota seluruh Indonesia pada Rabu, 27 November 2024.

Saat ini masyarakat tinggal menunggu hasil perhitungan pemenang Pilkada 2024.

Selama proses perhitungan suara, umumnya masyarakat akan menjumpai berbagai istilah seperti quick count, real count, hingga exit poll sebagaimana yang terjadi saat Pilpres 2024 pada Februari lalu.

Lantas, apa perbedaan quick qount, real count, dan exit poll?

Apa Itu Quick Count

Quick count merupakan penghitungan cepat guna mengetahui prediksi hasil pemilu dalam waktu yang singkat dan langsung di hari pemungutan suara.

BACA JUGA:Update Hasil Quick Count Pilkada Jatim 2024, Khofifah-Emil Unggul Jauh

Penghitungan epat ini dilakukan oleh lembaga survei independen di luar Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Lembaga survei yang dapat melakukan quick count harus memenuhi persyaratan sebagaimana yang diatur Pasal 16 Peraturan KPU 9/2022, yaitu berbadan hukum di Indonesia, bersifat independen, memiliki sumber dana yang jelas, dan terdaftar di KPU, KPU provinsi, atau KPU kabupaten/kota sesuai cakupan wilayah kegiatan survei atau jajak pendapat dan penghitungan cepat.

Sedangkan, Pasal 449 ayat (5) Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu menyatakan pengumuman prakiraan penghitungan cepat hanya boleh dilakukan paling cepat dua jam setelah pemungutan suara di wilayah Indonesia bagian barat.

Hasil quick count bersifat prediksi lantaran dilakukan dengan mengambil Sebagian data hasil penghitungan suara dari beberapa TPS yang representatif. Artinya, sejumlah suara asli pemilih dijadikan sebagai sampel.

Cara Cek Hasil Real Count Pilkada 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads