Satryo Serahkan Urusan Kemendiktisaintek ke Menteri Baru, 'Terserah yang Bersangkutan!'

Mantan Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek), Satryo Soemantri Brodjonegoro, sebut dirinya bukan diberhentikan dari jabatan, tetapi mengundurkan diri. -Annisa Zahro-DISWAY
JAKARTA, DISWAY.ID-- Mantan Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro akan menyerahkan secara penuh kebijakan dan urusan di kementerian tersebut selepas ditinggalkannya.
"Penggantinya, kan, terserah yang bersangkutan," kata Satryo kepada awak media di Kantor Kemendiktisaintek, Jakarta, 19 Februari 2025.
BACA JUGA:Kemendiktisaintek Bakal Buat Rapsodi Sains dan Teknologi, Apa Itu?
BACA JUGA:Dipingpong! Teriakan dan Puisi Kekecewaan Orangtua Penerima BIM Menggema di Depan Kemendiktisaintek
Pasalnya, menurut Satryo, setiap pimpinan, termasuk di Kemendiktisaintek, memiliki pandangan tersendiri dalam menjalankan tugasnya.
"Karena tiap orang punya visi misinya sendiri-sendiri," tambahnya.
Ia juga mengingatkan untuk bekerja keras secara tulus dan tanpa pamrih.
"Harus legowo kerja itu. Kerja baik, maksimal sudah, tidak ada pamrih," tuturnya.
Ia juga mengakui bahwa selama ini telah melaksanakan tugas secara maksimal sebagai Mendiktisaintek.
"Tulus saya kerja."
BACA JUGA:Orang Tua Murid Penerima Beasiswa Indonesia Maju Demo di Kemendiktisaintek, Ajukan 4 Tuntutan
BACA JUGA:Kemendiktisaintek: Minat Anak Muda terhadap Ilmu Sains Menurun, Banyak Prodi Fisika Ditutup
Namun demikian, ia menyebut kemungkinan adanya ketidakcocokan dalam sistem kerja sehingga ia memilih mengundurkan diri.
"Saya sudah bekerja keras selama empat bulan ini. Namun, karena mungkin tidak sesuai dengan harapan dari pemerintah, ya, saya lebih baik munur daripada diberhentikan," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: