Gibran Komentari Peran Didit Putra Prabowo di Lebaran 2025

Gibran Komentari Peran Didit Putra Prabowo di Lebaran 2025

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka memberikan tanggapan positif terkait peran Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo, atau Didit Hediprasetyo, putra Presiden Prabowo Subianto, dalam menjembatani hubungan antara Presiden Prabowo, Presiden ke-7 Joko Widodo,-setwapres-

JAKARTA, DISWAY.ID - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka memberikan tanggapan positif terkait peran Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo, atau Didit Hediprasetyo, putra Presiden Prabowo Subianto, dalam menjembatani hubungan antara Presiden Prabowo, Presiden ke-7 Joko Widodo, serta Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri.

Hal tersebut terungkap saat Gibran ditemui di Solo, Selasa kemarin, dan menanggapi pertanyaan mengenai kemungkinan mengundang orang tua dari anak-anak presiden dalam pertemuan politik.

Gibran menilai Didit sebagai sosok yang mampu diterima oleh berbagai pihak, termasuk tokoh-tokoh besar dan muda, yang membuatnya berpotensi menjadi figur penengah dalam dunia politik Indonesia.

BACA JUGA:Gibran Ungkap Wejangan dari Ayah di Momen Lebaran

BACA JUGA:Tragis! Seorang Lansia Tertabrak Kereta Api Hingga Terseret 100 Meter di Bekasi

"Boleh banget dan saya kira mas Didit ini adalah tokoh yang bisa diterima semua pihak," ujar Gibran kepada wartawan, dikutip Kamis 3 April 2025.

Gibran juga mengapresiasi langkah Didit yang telah melakukan kunjungan ke sejumlah tokoh penting, termasuk Presiden Jokowi dan Megawati, pada momen Lebaran tahun ini.

Didit juga mendapatkan perhatian positif karena inisiatifnya dalam mengumpulkan anak-anak presiden dalam acara ulang tahunnya yang lalu.

BACA JUGA:Amerika Bombardir Sumber Air Yaman, 50.000 Warga Terancam Krisis Air Bersih

BACA JUGA:Sikat 14 Kode Redeem FF Hari Ini 3 April 2025 yang Masih Aktif, Tukar Hadiah Token Katana

"Terakhir kan pada waktu ulang tahun beliau saya lihat mas Didit selaku putra dari Pak Presiden Prabowo ini sangat harus kita apresiasi, beliau punya semangat untuk mengumpulkan semua tokoh-tokoh besar, tokoh-tokoh muda," kata Gibran.

Menurutnya, semangat Didit dalam menggalang silaturahmi antar tokoh negara patut diacungi jempol.

"Saya kira hal luar biasa sekali , beliau sowan ke sana kemari menggandeng semua anak-anak muda saya kita itu hal yang patut diapresiasi," tegasnya.

BACA JUGA:Jadwal Movievaganza Trans7 Hari Ini 3 April 2025 Spesial Libur Lebaran Lengkap Sinopsis, Ada Film Pengabdi Setan!

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads