Pramono Ungkap Pendapatan ERP Bakal Digunakan untuk Subsidi Transportasi Umum 15 Golongan

Pramono Ungkap Pendapatan ERP Bakal Digunakan untuk Subsidi Transportasi Umum 15 Golongan

Pramono Ungkap Pendapatan ERP Bakal Digunakan untuk Subsidi Transportasi Umum 15 Golongan-Disway/Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berencana menerapkan kebijakan Electronic Road Pricing (ERP) atau jalan berbayar elektronik di Ibu Kota.

Nantinya kata Pramono pendapatan dari ERP tersebut akan dia gunakan untuk mensubsidi transportasi umum 15 golongan masyarakat.

BACA JUGA:Pramono Pertimbangkan Usul Ahok, Beri Voucher Belanja untuk ASN yang Naik Transportasi Umum

BACA JUGA:RUU Transportasi Online Akan Segera Dibahas Komisi V DPR RI

Diketahui saat ini Pramono telah menggratiskan 15 golongan masyarakat naik transportasi umum massal seperti TransJakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta.

Nantinya 15 golongan masyarakat yang gratis naik transportasi umum tersebut akan diperluas hingga ke luar daerah.

"Hasil dari ERP sepenuhnya akan saya gunakan untuk memberikan subsidi kepada 15 golongan, termasuk warga di luar Jakarta," kata Pramono saat memberikan paparan pada acara JAKINVEST di Balai Kota DKI Jakarta pada Selasa, 27 Mei 2025, malam.

BACA JUGA:Pramono Ungkap Angka Kepatuhan ASN Naik Transportasi Umum Setiap Rabu Meningkat

BACA JUGA:Aksi Pencurian Laptop di Transjakarta oleh Wanita Berkerudung, Keamanan Transportasi Umum Disorot

Pramono menambahkan wacana kebijakan jalan berbayar elektronik itu juga sebagai upaya mengatasi kemacetan di Jakarta.

Kendati demikian kebijakan ERP atau jalan berbayar tersebut masih dikaji oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

"Suatu hari, bukan sekarang ya teman-teman media, ERP-nya saya mau pasang," ujar Pramono.

Jika kebijakan ERP tersebut sudah diterapkan, Pramono mempersilahkan masyarakat mengendarai kendaraan pribadi.

BACA JUGA:Pengguna Transportasi Umum di Jakarta Baru 22,1 Persen, Pramono Targetkan 40 Persen di 2029

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads