Resmi Dibuka! L’Eminence Jadi Hotel Bintang 5 Pertama di Lembang, Diresmikan Titi DJ
L’Eminence Golf & Resort Lembang Resmi Dibuka, Hadirkan Hotel Bintang 5 Pertama di Lembang---Dok. Istimewa
JAKARTA, DISWAY.ID - L’Eminence Golf & Resort Lembang secara resmi mengukuhkan diri sebagai destinasi akomodasi mewah dengan menggelar Grand Opening pada Sabtu, 27 Desember 2025.
Acara peresmian yang berlangsung megah ini mengusung tema “Grand Gala with Diva Titi DJ”, sekaligus menandai kehadiran hotel bintang lima pertama di kawasan Lembang, Bandung Barat.
Rangkaian acara dimulai sejak pukul 18.30 WIB di ballroom lantai dua hotel, menghadirkan suasana elegan melalui gala dinner, prosesi peresmian, serta penampilan spesial dari diva legendaris Indonesia, Titi DJ, yang diiringi musik live band.
Momen ini menjadi tonggak penting bagi perkembangan pariwisata dan industri perhotelan di wilayah Bandung Barat.
BACA JUGA:Atria Hotel Malang Hadir dengan Wajah Baru, Siap Sambut Libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026
Dari Soft Opening ke Hotel Premium Berstandar Internasional
Grand Opening ini merupakan kelanjutan dari fase soft opening yang telah dimulai sejak 20 Desember 2024. Selama satu tahun terakhir, L’Eminence Golf & Resort Lembang melakukan berbagai pengembangan signifikan, baik dari sisi fasilitas maupun jumlah kamar, guna memenuhi standar kenyamanan hotel bintang lima.
Saat ini, hotel mengoperasikan 226 kamar dan suite yang terbagi ke dalam enam tipe utama, yaitu Deluxe Room, Executive Room, Junior Suite, Mezzanine Suite, Royal Suite, dan Eminence Suite sebagai tipe tertinggi.
Luas kamar berkisar antara 35 hingga 120 meter persegi, dengan fasilitas berstandar internasional seperti IPTV, pembuat kopi dan teh, serta akses internet berkecepatan tinggi gratis.
Khusus untuk tamu yang menginap di tipe Executive Room ke atas, pengalaman menginap semakin eksklusif dengan fasilitas tambahan berupa balkon pribadi menghadap kolam renang, dapur kecil, ruang tamu, mini bar gratis, serta kamar mandi dengan bathtub dan shower terpisah.
Fasilitas MICE dan Rekreasi Lengkap
General Manager L’Eminence Golf & Resort Lembang, Hendra Wibawa, mengungkapkan bahwa perjalanan dari soft opening hingga grand opening merupakan pencapaian besar bagi seluruh tim.
“Pada awal operasional, kami hanya memiliki 60 kamar. Kini, saat grand opening, kami telah mengoperasikan 226 kamar. Perkembangan ini juga sejalan dengan peningkatan fasilitas MICE, dari dua ruang pertemuan menjadi tujuh ruang serbaguna dan dua ballroom, serta hadirnya layanan spa dan massage,” jelasnya.
Hotel ini juga dirancang sebagai pusat kegiatan bisnis dan sosial. Fasilitas MICE mencakup 7 ruang pertemuan, 1 ballroom, dan 1 grand ballroom dengan kapasitas hingga 800 tamu, dilengkapi teknologi audio-visual modern serta layanan kuliner profesional untuk berbagai acara, mulai dari pertemuan bisnis, pernikahan, hingga gala dinner berskala besar.
BACA JUGA:Bantah Penipuan Voucher Hotel Murah Cirebon, Terlapor Siap Buka Data Transaksi ke Polisi
Visi Jangka Panjang dan Dukungan Pariwisata Lokal
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: