Ibu-ibu Wajib Tahu, FLIFE Usung Teknologi Jepang untuk Urusan Perabotan Dapur
FLIFE luncurkan semua kebutuhan perabotan dapur bagi ibu-ibu rumah tangga-FLIFE-
JAKARTA, DISWAY.ID-- PT Gree Electric Appliances Indonesia turut memperkenalkan FLife Indonesia, sebagai anak perusaahnya yang menghadirkan merek peralatan dapur modis yang telah terdaftar di Jepang, Indonesia, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan negara di Asia Pasifik lainnya.
Untuk diketahui, FLIFE telah dirancang dengan sangat baik oleh desainer terkenal dari Jepang bernama Kairi Eguchi.
Sebagai desainer professional, Kairi Eguchi telah melayani desain merek dan produk untuk beberapa merek top dunia seperti Panasonic dan Sharp, di mana level desainnya telah berada pada level papan atas.
BACA JUGA:3 Manfaat Kesehatan Mental Saat Mengajak Anak Bermain di Luar Tanpa Pegang Gadget
Level konsep pengembangan produk dari tim FLIFE sangat konsisten dengan level konsep desain mereknya sendiri, yaitu FLIFE hanya mengembangkan produk dengan kualitas tinggi, desain yang modis, dan produk yang memiliki performa teknologi yang tinggi langsung di Indonesia.
Jadi konsep brand yang ingin disampaikan oleh FLIFE adalah agar konsumen memiliki kehidupan yang sehat, bahagia, dan dinamis dalam kehidupan.
“Semua produk FLIFE dikembangkan dan dirancang oleh tim Gree Indonesia. Selain berusaha menjadi No. 1 di industri kitchen appliances dalam hal kualitas produk, kami juga berharap dapat memberikan konsumen produk yang memiliki desain modis dengan pengalaman baru dan indah,” ungkap Catrin, Brand Manager FLife Indonesia, Kamis 25 Agustus 2022.
“Oleh karena itu, FLIFE telah bekerjasama dengan banyak artis ternama seperti Agatha Chelsea, Jessica Mila, Wynne Master Chef Indonesia, dan banyak KOL lainnya berharap dapat menggunakan pengaruh mereka untuk ikut serta mempromosikan merek dan produk FLIFE, sehingga konsumen Indonesia dapat dengan cepat memahami kinerja sempurna dari produk FLIFE,” jelasnya.
BACA JUGA:Gree Indonesia Luncurkan 2 AC Inverter Terbaru, Ini Keunggulannya
Pada kesempatan yang sama, FLIFE Indonesia juga memperkenalkan jajaran produk andalannya, FLIFE Skyfall Digital Rice Cooker ini mengadopsi desain penutup atas layar sentuh LED penuh gaya.
Memiliki 9 menu multifungsi yang terdapat pada bagian penutup atas layer sentuh LED dan dilengkapi dengan panci dengan pemanasan sirkulasi tiga dimensi 360° sehingga mensimulasikan proses pemanasan memasak lebih merata.
Ini tentu menciptakan rasa nasi yang diolah dengan Skyfall Digital Rice Cooker lebih lembut dan pulen seperti memasak pada kompor tungku api besar.
Kemudian Lightwave Oven mengadopsi desain gramofon antik dan tampilan layar LED yang dapat mengoperasikan fungsi menu 12-in-1.
BACA JUGA:Sennheiser Menaikan Standar dalam Membawa Anda Lebih Dekat dengan Musik
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: