Lesti Kejora Serahkan Hasil Visum Dugaan KDRT oleh Rizky Billar, Polisi Periksa 2 Saksi
Rizky Billar dan Lesti Kejora-Instagram-
JAKARTA, DISWAY.ID-Penyanyi Lesti Kejora teleh menyerahkan hasil visum terkait laporan dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan suaminya Rizky Billar.
"Buktinya ya visum, kita kan pasti visum kalau KDRT," kata Kepala Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi saat dikonfirmasi, Kamis 29 September 2022.
AKP Nurma Menjelaskan Jika pihak kepolisian belum terlalu mendalami kasus KDRT yang dialami oleh Lesti Kejora dan proses kekerasan ini masih dalam penyidikan polisi dan memeriksa saksi-saksi.
“Dia Melaporkan suaminya Rizky Billar atas dugaan KDRT, luka yang dialami Lesti belum ketahuan nanti hasil visumnya aja yang membuktikan," ujar Nurma.
Menurut Kasi Humas Polres Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi pihaknya telah memeriksa saksi yang berada dilokasi kekerasan.
Pihak kepolisian juga telah memeriksa saudari L dan memeriksa 2 saksi.
“Jadi sudah memeriksa saudara L sebagai korban. Kita juga memeriksa sudah 2 orang saksi," ujar AKP Nurma saat dikonfirmasi Jumat, 30 September 2022.
Menurut AKP Nurma saksi yang diperiksa yaitu karyawan dan teman dekat, dan saksi telah menjawab apa yang penyidik tanya.
“Untuk saksi sejauh ini yang ditanya pasti menjawab. Saksi itu terdiri Satu karyawan dan temen dekatnya," tukasnya.
Kepolisian saat ini sedang melakukan penyidikan terhadap kasus Lesti Kejora dan Rizky Billar awal penyebab terjadinya KDRT.
“Kasus Ini sedang dilakukan penyidikan oleh pihak kepolisian. Jadi proses kita dalami kembali. Apa sih penyebab, kemudian apa penyebab utama kasus ini bisa terjadi".
Pelapor secepatnya akan dipanggil untuk proses penyidikan, supaya kasus ini cepat terungkap apa penyebab KDRT itu terjadi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: