Deklarasi Anies Capres oleh Nasdem Tidak Tepat, Emrus Sihombing: Harusnya Koalisi Dahulu

Deklarasi Anies Capres oleh Nasdem Tidak Tepat, Emrus Sihombing: Harusnya Koalisi Dahulu

Deklarasi Anies Capres oleh Nasdem tidak tepat, Emrus Sihombing mengungkapkan harusnya koalisi dahulu. Instagram @official_nasdem -Harian Disway-

JAKARTA, DISWAY.ID - Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) dinilai seharusnya meresmikan koalisi dengan partai lain sebelum umumkan Anies Baswedan menjadi calon presiden (Capres).

Pengamat Politik, Emrus Sihombing mengatakan agar Nasdem tidak dirugikan dan merasakan berat sama dipikul, ringan sama dijinjing.

"Seharusnya mereka berkoalisi terlebih dahulu, agar berat sama dipikul, ringan sama dijinjing. Baru mereka di belakang panggung setujukan nama Anies," katanya kepada disway.id, Rabu 5 Oktober 2022.

BACA JUGA:Mahfud MD Hentikan Semua Kompetisi PSSI Dampak Tragedi Kanjuruhan Malang

BACA JUGA:4 Tips dan Trik Hidup Sehat, Dijamin Anti Ribet!

Menurutnya, saat ini usai Nasdem mendeklarasikan Anies membuat partai lain berfikir partai yang dipimpin Surya Paloh itu membutuhkan dukungan.

"Karena partai lain juga cerdas, karena mereka berfikir Nasdem membutuhkam mereka. Maka di belakang panggung politik mereka bernegosiasi," ucapnya.

Diungkapkannya, posisi Nasdem saat ini dirugikan karena harus mencari dukungan partai lain.

"Kalau seperti ini sekarang, berat dipikul Nasdem, ringan dijinjing partai lain dan Anies," ungkapnya.

BACA JUGA:Rizky Billar di Ambang Menjadi Tersangka KDRT, Berikut Jadwal Pemeriksaan Suami Lesti Kejora

BACA JUGA:Mark Zuckerberg Akan Bersihkan Ribuan Pekerja Facebook Sebagai Langkah 'PHK Diam-diam'

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Calon Presiden dari Partai NasDem.

"Saya sungguh-sungguh melihat tidak ada kaitannya NasDem pencalonan bung Anies dengan KPK, semua berjalan masing-masing," kata Surya Paloh.

Surya Paloh juga mengatakan bahwa pihaknya tidak banyak melakukan birokrasi dalam mengambil keputusan untuk mengumumkan deklarasi tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: