Tegas! Panitia Reuni Aksi 212 di Taman Mini Tidak Akan Undang Tokoh Politik Mana Pun

Tegas! Panitia Reuni Aksi 212 di Taman Mini Tidak Akan Undang Tokoh Politik Mana Pun

Masyarakat yang akan melintasi kawasan Medan Merdeka dihimbau lalui jalur alternatif hari ini (26/6). (Ilustrasi Demo FPI)-Andrew Tito-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Panitia Reuni Aksi 212 menegaskan tidak akan mengundang tokoh politik manapun dalam acara yang akan diadakan di Masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur Jumat 2 Desember 2022 besok.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Penanggung Jawab Reuni Aksi 212 Yusuf Martak bahwa acara yang hanya bertujuang zikir bersama itu dipastikan tidak akan undang tokoh politik, termasuk mantan Gubernur DKI Anies Baswedan.

BACA JUGA:Temuan Menggemparkan Bangkitnya Virus Zombie, Tertanam 50 Ribu Tahun di Danau

BACA JUGA:300 Masyarakat Banten Terima Sertipikat Tanah dari Pj Gubernur

Menurut Yusuf, Aksi 212 hanya akan mengundang tokoh agama dan para ulama saja, karena niat acara hanya sekedar berdoa bersama.

"Enggak kami undang, karena kami enggak mengundang yang kaitannya dengan politik," ujar Yusuf dalam keterangannya, Kamis 1 Desember 2022.

BACA JUGA:Korban Gusuran Stadion JIS Dirikan Tenda di depan Balaikota, Ini Tuntutannya!

BACA JUGA:Reuni 212 Akan Berlangsung Dinihari di Masjid At-Tin, Polda Metro Jaya Turunkan Ratusan Personel

Selain itu, Yusuf juga mengatakan bahwa panitia penyelenggara tidak akan mengundang tokoh-tokoh yang menerapkan politik praktis untuk hadir dalam Reuni 212.

"(Tokoh) politik praktis kami tidak undang, yang kami undang itu tokoh ulama, habib, ustaz, kiai, gitu," ungkapnya.

BACA JUGA:Jurnalistik Berperan Sukseskan G20 Bali, Johnny G Plate: Hasil dari Kolaborasi!

BACA JUGA:Martin Lukas Duga Wanita Menangis Ada Hubungannya Dengan Pembunuhan Brigadir J

Seperti diberitakan sebelumnya, diketahui acara Reuni Aksi 212 bakal kembali digelar pada Jumat 2 Desember 2022 Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di Masjid At-Tin.

Yusuf menjelaskan, Reuni Aksi 212 bakal dilaksanakan mulai Jumat dini hari sekitar pukul 02.00 WIB sampai pukul 09.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads