Layanan Home Care 'Kavacare' Bantu Panggil Dokter Datang Langsung ke Rumah
Kementerian Kesehatan akan menyediakan sebanyak 2.500 beasiswa untuk dokter, tenaga kesehatan dalam dan luar negeri. -Mix and Match Studio-PEXELS
JAKARTA, DISWAY.ID - Kesehatan menjadi prioritas kita semua, maka dari itu tak sedikit orang yang mencoba selalu untuk tetap menerapkan gaya hidup sehat, terlebih era pandemi membuat tubuh orang gampang sakit.
Jika anda memiliki keluarga atau saudara yang sakit atau Dia sedang menjalani rawat jalan maka harus di lakukan pengobatan yang rutin. Selain itu Anda juga bisa membantu keluarga yang sedang sakit dengan memanggil Dokter ke rumah.
Entah itu untuk keperluan Amnesis atau wawancara singkat, memeriksa tanda - tanda vital pasien di rumah atau memang ingin melakukan tindakan medis seperti pemasangan dan pencopotan infus, perawatan atau jahit luka hingga memasang dan mencopot kateter.
BACA JUGA:Legion Aktif Kampanyekan JKN di Tolikara
Hal ini yang sempat di katakan oleh Dr. Eddy Wiria, PhD selaku Co-Founder & CEO Kavacare bahwa "Anda bisa panggil dokter ke rumah baik spesialis ataupun umum dengan mudah dan tentunya biaya transparan serta jelas" ucapnya.
Ini merupakan suatu hal yang sangat menarik karena memberi banyak sekali keuntungan dan kemudahan bagi banyak orang yang membutuhkan dokter, tetapi tidak memungkinkan untuk pergi ke rumah sakit.
Selain dapat melakukan tindakan medis di rumah, Kavacare juga hadir memberikan perawatan pribadi di rumah: pendampingan aktivitas sehari-hari (makan, minum, berpakaian, transfer dan mobilitas, toilet), perawat lansia, respite care, medical escort.
Hal tersebut tentu sangat membantu memberikan ketenangan pikiran dan kedamaian hati bagi pasien. Layanan pendampingan dan perawatan pribadi di rumah bagi orang-orang yang Anda kasihi ini di lakukan oleh tim tenaga medis profesional Kavacare yang berpengalaman.
BACA JUGA:SILC Lasik Center Hadirkan Teknologi Schwind Atos, Layanan Terbaik Atasi Gangguan Mata
BACA JUGA:16 Hektare Lahan Disiapkan untuk Relokasi Korban Gempa Cianjur
Nah buat kalian yang berminat untuk mengundang jasa Tenaga Medis ke rumah bisa langsung saja akses sirus resmi dari Kavacare lalu kalian bisa pilih layanan yang di sediakan oleh kavacare.
"Untuk dapat memanggil dokter spesialis dan dokter umum ke rumah cukup mengunjungi website kavacare dan lakukan chat secara online untuk memesan" ucap Ryanda Agung Widyanata selaku Konsultan SEO Kavacare.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: