Kiper Klub Yeni Malatyaspor Tewas Tertimpa Bangunan Akibat Gempa, Ahmet Eyup Turkaslan Masuk Deretan Pemain Terkaya Turki

Kiper Klub Yeni Malatyaspor Tewas Tertimpa Bangunan Akibat Gempa, Ahmet Eyup Turkaslan Masuk Deretan Pemain Terkaya Turki

Ahmet Eyup Turkaslan kiper klub Yeni Malatyaspor tewas tertimpa bangunan akibat gempa Turki. -tangkapan layar twitter@Ahmet Eyup Turkaslan-

”Saya benar-benar hancur, saat ini,” kata pelatih klub Yeni Malatyaspor yang berkompetisi di Liga Divisi 2 Turki.

BACA JUGA:Mantul! Damri Beri Diskon Semua Rute, Ajak Traveler Nyatakan Cinta di Momen Valentine

BACA JUGA:Honorer Resah dengan Skema PPPK Model Baru, BKN Akui Ada Perubahan

Ahmet Eyup Turkaslan merupakan salah satu pemain dengan kekayaan bersih mencapai 5 juta dolar Amerika.

Meninggalnya pemain berusia 28 tahun ini banyak mendapatkan ucapan bela sungkawa dari para pemain sepak bola di Turki maupun rekan timnya.

"Kiper kami, Ahmet Eyup Turkaslan, meninggal dunia setelah terjebak di reruntuhan gempa. Beristirahatlah dengan damai. Kami tidak akan melupakanmu," kata klub itu di Twitter.

Mantan pemain sayap Crystal Palace dan Everton sekaligus rekan Turkaslan, Yannick Bolasie juga turut mengucapkan duka cita.

BACA JUGA:Tim Advokasi Duga Ada Maladministrasi Dalam Kasus Penggusuran SDN Pondok Cina 1 Depok

BACA JUGA:Putusan Vonis Chuck Putranto Eks Anak Buah Sambo 24 Februari 2023

"Belasungkawa saya untuk semua keluarga dan rekan satu timnya di Yeni Malatyaspor. Sangat sedih mendengar dan berharap kita semua dapat terus membantu semua orang yang membutuhkan,” kata Bolasie.

Ahmet Eyup Turkaslan adalah kiper pilihan kedua Yeni Malatyaspor dan telah bermain dalam 2 laga Piala Turki musim ini, yang masing-masing berakhir seri dan kemenangan untuk klub yang berbasis di Malatya itu. 

Klub Yeni Malatyaspor saat ini berada di papan bawah klasemen Divisi 2 Liga Turki, berjarak 2 poin dari dasar klasemen.

Ahmet Eyup Turkaslan kelahiran Yavuzeli, Turki pada 11 September 1994 yang saat ini masih dalam masa kontrak sebagai kiper dari Yeni Malatyaspor. 

BACA JUGA:Biaya Perawatan Mobil Listrik Wuling Air ev Ramah di Kantong

BACA JUGA:Bingung Mau Makan Apa? Coba Resep Tempe Mendoan Sederhana yang Super Endul Ini, Yuk! Siap-siap Nambah Nasi Terus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait