Korlantas Polri Kembali Terapkan Contraflow di Tol Jakarta - Cikampek KM 36 Sampai KM 70 hingga Pukul 24.00

Korlantas Polri Kembali Terapkan Contraflow di Tol Jakarta - Cikampek KM 36 Sampai KM 70 hingga Pukul 24.00

Korlantas Polri Brigjen Pol. Aan Suhanan mengatakan pihaknya bakal memberlakukan sistem contraflow hingga one way di sejumlah ruas jalan pada saat arus mudik dan arus balik Lebaran Idul Fitri 2023 nanti. -M. Ichsan-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi mengatakan pihaknya kembali memperpanjang contraflow dari KM 36 sampai dengan 70 di Tol Jakarta Cikampek hingga pukul 24.00 WIB malam nanti. 

"Saat ini untuk mengurai kepadatan pada ruas tol jakarta cikampek dilakukan Contraflow satu lajur pada KM 36 sampai KM 47 dan Contraflow dua lajur dari KM 47 sd KM 70 Gerbang tol Jakarta Cikampek," kata Eddy dalam keterangannya, Kamis, 20 April 2023.

Selain itu, Korlantas Polri juga kembali memperpanjang skema penerapan one way di Tol Cipali hingga Kalikangkung hingga Kamis, 20 April 2023 pukul 24.00 WIB malam nanti.

BACA JUGA:Beda Polda Metro, Heru Budi Justru Perbolehkan Warga Konvoi Malam Takbiran

BACA JUGA:Jelang Puncak Arus Mudik Lebaran 2023, Jasa Marga Operasikan Fungsional Akses Masuk ke Jakarta dan Keluar dari Jakarta Km 149 Ruas Tol Padaleunyi

BACA JUGA:Puluhan Truk Diamankan Saat Mudik Lebaran Gagara Langgar Aturan dan Jadi Biang Kemacetan

Semula, skema one way di tol Cipali hingga Kalikangkung bakal berakhir pukul 12.00 WIB. 

"Perpanjangan rekayasa lalu lintas one way diperkirakan akan berakhir pada Kamis 201April 2023 pukul 24.00 WIB," ujar Eddy. 

Keputusan itu diambil usai melihat adanya Kenaikan volume arus lalulintas di Tol Jakarta Cikampek mencapai 8 persen. 

"Sampai dengan saat ini dibandingkan dengan volume arus lalulintas tadi malam meningkat sebesar 8% dari 5.397 kendaraan per jam menjadi 5.817 kendaraan perjam (berdasarkan data traffic counting km 50 tol japek)," ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: