Jalan Komplek Dijadikan Garasi Mobil di Bekasi, Kepolisian Turun Tangan

Jalan Komplek Dijadikan Garasi Mobil di Bekasi, Kepolisian Turun Tangan

Seorang warga viral di sosial media Instagram lantaran membuat parkiran di fasilitas jalan umum.-Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID - Seorang warga viral di sosial media Instagram lantaran jalan komplek dijadikan garasi mobil di Bekasi.

Terlihat di akun Instagram @ceritaorangcikarang, warga terlihat membuat parkiran di jalanan yang bukan tanahnya, tapi merupakan jalanan kompleks.

Terlihat dalam video, hampir separuh jalanan kompleks dipakai untuk lahan parkir.

BACA JUGA:Kemlu Bertindak Lindungi 20 WNI Korban TPPO, Kirim Nota Diplomatik ke Myanmar

BACA JUGA:Buya Yahya Tanggapi Khatib Wanita Shalat Jumat Al Zaitun: Islam Itu Seimbang, Singgung Kesetaraan Gender

Lantaran hal tersebut, warga lain yang melintas lokasi tersebut terhalang.

"Beredar video warga bikin parkiran mobil didepan rumahnya. Lokasinya di Perumahan Mega Regency, Serang Baru, Kabupaten Bekasi," tulis dalam caption tersebut, dikutip Kamis 4 Mei 2023.

Akhirnya Kapolsek Serang Baru, AKP Josman Harianja mengatakan pihaknya bersama ketua RT setempat dan Satuan Polisi Pamong Praja Kecamatan Serang Baru telah melakukan pengecekan ke lokasi.

BACA JUGA:Pak Ndul Sebut Agama Islam Akan Mengalami 'Degradasi' di Akhir Zaman: Sudah Menjadi Sunatullah..

BACA JUGA:Berkas Mario Dandy Segera Dikirimkan Polisi ke JPU Setelah Menambahkan Keterangan Saksi

"Melaksanakan pengecekan dan peneguran kepada Ibu Marsudi yang parkir kendaraan roda empat di jalan yang viral," ucapnya.

Disebutkannya, kini parkiran tersebut sudah dibongkar. Marsudi mengaku tidak bakal melakukan hal serupa lagi.

"Kami dari pihak Polsek Serang Baru bersama Muspika Kecamatan Serang Baru tidak bosan-bosannya mengingatkan warga agar tidak mematok, membuat tempat parkir kenderaan di fasilitas jalan umum," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads