KPU: 48.800.161 dari jumlah DPT Berasal Dari Pemilih Pemula

KPU: 48.800.161 dari jumlah DPT Berasal Dari Pemilih Pemula

Komisioner KPU RI, Betty Epsilon Idroos saat konferensi pers-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY. ID - Komisioner KPU RI, Betty Epsilon Idroos menyebutkan, terdapat 46.800.161 pemilih pemula pada DPT untuk Pemilu 2024 mendatang. 

Hal tersebut disampaikan langsung olehnya saat rapat pleno yang dilakukan secara terbukan di Gedung KPU RI, Jakarta Pusat, Minggu, 2 Juli 2023.

"Terdapat 46.800.161 atau 22,85 persen pemilih dari generasi Z," ujar Betty Epsilon Idroos saat membacakan paparannya di sidang pleno tersebut.

BACA JUGA:Densus 88 Dinilai Perlu Bantu Tangkap Si Kembar, Kepentingan Proses Hukum!

Mayoritas dari generasi Z sendiri berasal dari pemilih pemula yang artinya, pemilih di generasi tersebut yang baru menginjak 17 tahun atau pertama kali mengikuti pemilu. 

Perlu diketahui, generasi Z sendiri merupakan pemilih yang lahir sekitar tahun 1997 sampai dengan 2000-an sehingga pada generasi tersebut menjadi pemilih terbanyak ketika setelah generasi milenial dan generasi X. 

BACA JUGA:204 juta WNI Masuk Daftar Pemilih Tetap untuk Pemilu 2024 oleh KPU

Adapun generasi milenial menjadi pemilih terbanyak pertama di Pemilu 2024, yaitu sebanyak 33,60 persen. 

"Sebanyak 66.822.389 atau 33,60 persen pemilih berasal dari generasi milenial,” 

Selain itu, Betty Epsilon Idroos juga mengatakan bahwa generasi X juga menjadi penyumbang data pemilih terbanyak kedua, setelah generasi milenial. 

"Selanjutnya, Generasi X dengan 57.486.482 atau 28,07 persen,” imbuhnya. 

Lalu, ada juga pemilih dari generasi baby boomer, yaitu sebanyak 13,73 persen atau 28.127.340 pemilih untuk baby boomer. Kemudian pemilih paling sedikit adalah dari pre-boomer, yakni 3.570.850 atau 1,74 persen. 

Baby boomer sendiri merupakan generasi yang lahir pada tahun 1946 hingga 1964. Sedangkan pre boomer adalah generasi yang sudah lahir sebelum tahun 1945.

BACA JUGA:Rocky Gerung Sebut Butet Kartaredjasa 'Dipesan' Buat Jadi Pemuja Jokowi: Budayawan Harusnya Menuntun Aspek Kultural Bangsa

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads