Mellisa Angraini: Rafael Alun Lempar Batu Sembunyi Tangan dan Mau Buang Badan

Mellisa Angraini: Rafael Alun Lempar Batu Sembunyi Tangan dan Mau Buang Badan

Rafael Alun Trisambodo akan segera disidang. KPK telah melimpahkan berkasnya ke Pengadilan Tipikor, PN Jakarta Selatan-Rafael Alun Trisambodo ditahan KPK/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID - Kubu David Ozora mengaku tak terkejut dengan surat Rafael Alun Trisambodo ayah dari Mario Dandy Satriyo yang menyatakan dirinya menolak menanggung biaya restitusi anaknya. 

Pengacara David Ozora, Melisa Anggraini mengatakan hal itu dikarenakan ia melihat dari awal pihak Mario Dandy tidak ada niat untuk membantu secara moral terkait dengan kondisi korban.

Mellisa mengatakan jika yang ingin dilakukan pihak Mario adalah berdamai dan tidak lanjut ke proses hukum. 

BACA JUGA:Viral Insiden Komandan Pasukan Pingsan di Pelantikan Perwira TNI Polri 2023, Sempat Kasih Aba-aba

BACA JUGA:Apes! Pria Korban Pencurian HP Malah Digebuki Gegara Bertattoo

Ia menilai Rafael Alun lempar batu sembunyi tangan dan juga melihat Rafael mau buang badan serta tak bertanggungjawab usai anaknya terjerat kasus pidana. 

"Kami melihat Rafael Alun ini seperti orang yang lempar batu sembunyi tangan sementara kita tahu bahwa apa yang diperbuat oleh anaknya juga bagian dari tanggung jawab dia sebagai orang tua, itu secara moral dan sosial dia buang badan," ungkapnya. 

Melisa mengatakan keberatan Rafael Alun menanggung restitusi dinilai akan menjadi pemberat hukuman bagi Mario Dandy.

BACA JUGA:Yamaha Tanam 5000 Pohon Mangrove, Bentuk Upaya Pencapaian Carbon Neutral

BACA JUGA:Sharp Aquos R7s dan Aquos V7 Plus Manjakan Pengemar Fotografi Tanah Air

Meskipun, menurut Mellisa, Rafael Alun bisa menolak menanggung restitusi.

"Tapi kalau itu tidak dibayarkan maka ini akan menjadi pertimbangan kuat bagi hakim tetapi dan menurut kami ketidaksediaan mereka tidak adanya uang, harta, rekening yg diblokir, itu tidak akan menghalangi hakim dalam mengambil keputusan tetap meletakan restitusi dalam putusannya nanti," ujarnya. 

Sebelumnya, Ayah Mario Dandy, Rafael Alun Trisambodo tak mau menanggung restitusi anaknya terhadap David Ozora terkait kasus penganiayaan.

Hal tersebut disampaikan Rafael melalui tulisan yang ditulisnya dan dibacakan oleh kuasa hukum Mario Dandy, Andreas Nahot Silitonga. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: