Ibu Menkes Budi Gunadi Sadikin Terkena Diabetes, Kasus Penyakit Mematikan Ketiga di Indonesia Ini Naik 13%
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin saat memberikan keterangan pers.-Tangkapan layar-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Diabetes menjadi penyakit mematikan ketiga di Indonesia setelah jantung koroner dan stroke.
Belakangan penyakit Diabetes mengalami peningkatan hingga naik sebesar 13%.
Diabetes dapat diderita semua kalangan, baik orang tua, dewasa dan remaja.
Penyakit Diabetes yang ditengarai dipicu gaya hidup dan pola makan ini, tak pandang bulu menyasar penderitanya.
Bahkan ibu Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, menjadi orang di antara yang terkena penyakit Diabetes tersebut.
Menkes menjelaskan, ibunya merupakan contoh orang yang tutur terkena diabetes dan perlu mendapat perawatan intens.
"Ini bahaya. Ibu saya kena diabetes. Jadi kalau sudah dirawat, sudah bahaya sekali," ujar Budi.
Ia mengungkapkan, ibunya terkena diabetes lantaran pola hidup atau pola makan saat masih remaja.
Dikatakan menteri Kabinet Indonesia Maju ini, ibunya di antara 35 juta orang Indonesia yang terkena diabetes saat ini.
"Diabetes kita itu naik. Catatannya kemarin 13 persen. Jadi 13 persen itu dari 280 juta, itu kan 35 jutaan," sebut Menkes Budi.
BACA JUGA:Penyebab Diabetes Pada Wanita Usia Muda yang Jarang Kamu Disadari, Kenali Ciri-cirinya!
Menurutnya, diabetes merupakan biang dari berbagai penyakit. Oleh karenanya, perlu penanganan serius dan dengan kebijakan tepat untuk menguranginya.
"Diabetes itu mother of all diseases (ibu dari segala penyakit)," ujar Budi Gunadi saat rapat kerja bersama Komisi IX DPR RI, Rabu 8 November 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: