Jasad Lansia yang Ditemukan di Ciputat, Diduga Seorang Dokter
Jasad lansia yang ditemukan tewas di Perumahan Graha Hijau, Ciputat, Tangerang Selatan terungkap.-Istimewa-
TANGSEL, DISWAY.ID - Jasad lansia yang ditemukan tewas di Perumahan Graha Hijau, Ciputat, Tangerang Selatan terungkap.
Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Kemas Arifin mengatakan korban bernama Zaenal (65) merupakan seorang dokter.
"Korban Zaenal sekira 65 tahun, benar berprofesi dokter," katanya kepada awak media, Kamis 11 Januari 2024.
BACA JUGA:Firli Bahuri Akan Diperiksa Kembali Setelah Berkas Perkara Dilengkapi
Dituturkannya, korban diduga meninggal karena sakit. Namun, pihaknya masih mendalami penemuan jasad tersebut.
"Diduga karena sakit, tapi kami masih dalami penyebab kematiannya," tuturnya.
Sebelumnya, jasad laki-laki diduga telah lanjut usia ditemukan di rumah kawasan Perumahan Pondok Hijau, Ciputat, Tangerang Selatan.
Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Kemas Arifin mengatakan jasad itu ditemukan hari ini (11/1).
BACA JUGA:Menpora Dito Ariotedjo Dukung Program SIWO PWI
"Ya benar hari ini pihak kami mendapat laporan penemuan mayat di lokasi tersebut," bebernya.
Diungkapkannya, jasad itu diduga telah lama meninggal dunia.
"Berdasarkan hasil penyelidikan sementara jasad tersebut telah meninggal beberapa hari yang lalu, kurang lebih tiga sampai lima hari," ungkapnya.
Dijelaskannya, pria yang diduga dokter itu tinggal sendirian di rumah tersebut.
BACA JUGA:2 Pimpinan KPK Langgar Etik Diperiksa Dewas, Alex Marwata: Emang Gua Pikirin
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: