Dukung Pertumbuhan Ekosistem EV , PLN Berhasil Tingkatkan Jumlah SPKLU Mencapai 120% di Jakarta

 Dukung Pertumbuhan Ekosistem EV , PLN Berhasil Tingkatkan Jumlah SPKLU Mencapai 120% di Jakarta

PLN UID Jakarta Raya berhasil menambah jumlah ketersediaan SPKLU, SPBKLU, dan SPLU hingga 120% di Jakarta-Dok. PLN UID Jakarta Raya-

JAKARTA, DISWAY.ID - Dalam rangka mendukung percepatan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya berhasil menambah 43 Stasiun Pengisian Kendaraan listrik Umum (SPKLU) di tahun 2023 atau naik 120% dibanding tahun 2022.

Atas peningkatan tersebut, total 79 SPKLU tersedia di 48 lokasi di Jakarta dan sekitarnya.

BACA JUGA:7 Cara Mudah Hemat Energi di Rumah, Irit Pakai Listrik Tak Cukup

BACA JUGA:Raih Energy Globe Award 2023, Program Electrifying Agriculture PLN Akan Wakili Indonesia di Tingkat Global

Jumlah infrastruktur pendukung kendaraan listrik di Jakarta selama 2023 secara keseluruhan mengalami peningkatan. Hal itu terbukti dengan semakin bertambahnya Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU), dan Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU). 

Jumlah total SPKLU, SPBKLU dan SPLU naik sebesar 17% dibanding tahun sebelumnya, dari 2.866 unit menjadi 3.347 unit. Seluruhnya tersebar di wilayah kerja PLN UID Jakarta Raya.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran mengungkapkan percepatan pembangunan ekosistem kendaraan listrik ini merupakan komitmen PLN dalam mendukung Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam mobilisasi berkelanjutan untuk mewujudkan Jakarta Kota Global.

BACA JUGA:PLN Jadikan Tiang Listrik Sebagai SPKLU Mobil Listrik, Ngisi Baterai Makin Gampang

BACA JUGA:Kaleidoskop: Sepanjang 2023 Pelanggan Program Electrifying Agriculture PLN Tumbuh 25 Persen

“Kita dukung Pemprov DKI untuk jadikan Jakarta jadi Kota Global dengan siapkan stasiun pengisian kendaraan listrik yang mumpuni,” ungkap Lasiran dalam keterangan resmi yang diterima Disway.id, Kamis 1 Februari 2024.

SPKLU ini dirancang untuk memberikan akses mudah dan cepat bagi pemilik kendaraan listrik untuk mengisi daya kendaraan mereka saat berada di tempat publik, menjadikan mobilitas berkelanjutan, lebih terjangkau dan praktis.

Penyediaan SPKLU yang lebih luas juga menjadi fokus utama, menciptakan lingkungan yang mendukung penggunaan energi listrik bersih di Jakarta. Jumlah SPLU di wilayah Jakarta saat ini berjumlah 3.263 unit. 

BACA JUGA:NeutraDC Batam dan PLN Batam Jalin Kerja Sama Strategis Penuhi Kebutuhan Energi Data Center

BACA JUGA:Promo PLN Awal Tahun 2024, Tambah Daya hingga 5.500 VA Cuma Bayar Segini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: