Anies-Cak Imin Bakal Bertemu dengan 3 Ketum Parpol Pengusungnya Hari Ini, Bahas Hak Angket?

Anies-Cak Imin Bakal Bertemu dengan 3 Ketum Parpol Pengusungnya Hari Ini, Bahas Hak Angket?

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN)-Disway.id/Anisha Aprilia-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Capres nomor urut 1, Anies Baswedan bakal bertemu ketua umum tiga partai Koalisi Perubahan yakni Nasdem, PKB, dan PKS pada Jumat, 23 Februari 2024.

Pertemuan ini dibenarkan oleh Jubir Timnas Angga Putra Fidrian. Menurutnya, pertemuan akan dilaksanakan di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat.

BACA JUGA:Bocoran Pembahasan Saat Anies Sambangi Kantor DPP PKS

"Betul ada makan siang bersama," kata Angga.

Angga memastikan seluruh ketum partai tersebut hadir dalam pertemuan tersebut.

"Betul," ungkapnya.

Meski demikian, belum diketahui apakah pertemuan tersebut akan membahas hak angket terkait kecurangan Pemilu 2024.

Sebelumnya, tiga sekjen partai politik koalisi perubahan bertemu di NasDem Tower pada Kamis, 22 Februari 2024.

BACA JUGA:3 Parpol Pengusung Anies-Muhaimin Tunggu PDIP Ajukan Hak Angket

Dalam pertemuan itu, tiga partai politik koalisi perubahan pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, yakni Nasdem, PKB, dan PKS siap menunggu langkah PDIP untuk mengajukan hak angket terkait Kecurangan Pemilu 2024.

"Semangat kami sebagai satu kesatuan yang utuh, 3 partai yang solid berkoalisi, semangat kami seperti semangat yang paling dinyatakan oleh Pak Anies, kita siap bersama inisiator PDIP untuk menggulirkan angket," kata Hermawi di NasDem Tower, Kamis, 22 Februari 2024.

Lebih lanjut, Hermawi mengatakan pihaknya telah menyiapkan data-data pendukung untuk mengajukan hak angket.

BACA JUGA:Kubu Anies-Imin dan Ganjar-Mahfud Akan Bentuk Tim Bersama, TKN: Kami Juga Ingin Diajak

"Jadi posisi kami data sudah siap, hal-hal kecilnya sudah siap, tinggal menunggu tindak lanjutnya kawan-kawan PDIP sebagai partai terbesar, sebagai inisiator bagaimana selanjutnya.” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads