Tiger Soju Pochabar Ubah Tempat Nongkrong jadi Ala Korea

Tiger Soju Pochabar Ubah Tempat Nongkrong jadi Ala Korea

Tiger Soju Pochabar Ubah Tempat Nongkrong jadi Ala Korea lewat Tiger Soju Pochabar Roadshow.-Ayu Novita/Carep-

JAKARTA,DISWAY,ID – Tiger Soju Pochabar Roadshow hadir dan ubah tempat tongkrongan lebih berwarna.

Roadshow tersebut mulai 29 Februari 2024 hingga 30 Juni 2024 di Jakarta, Bali, Bandung, dan Yogyakarta.

Lucy Curated Compound Adityawarman, menyebutkan, Jakarta jadi tempat pertama Tiger Soju Pochabar Roadshow diadakan.

BACA JUGA:Wisatawan ke Vietnam Meningkat, tiket.com Raih Penghargaan dari Vietnam Airlines

Dalam roadshownya, Tiger Soju Pochabar terinspirasi dari budaya Pocha asal Korea Selatan.

Dengan inspirasi itu, sebuah kedai makanan santai outdoor yang menawarkan berbagai jajanan dan minuman dalam suasana hangout yang menyenangkan, dihadirkan.

“Kami berdedikasi untuk selalu berinovasi menciptakan pengalaman baru dan meredefinisi kegiatan nongkrong anak muda Indonesia lebih seru,” ujar Marketing Director Multi Bintang Indonesia, Jessica Setiawan, kepada wartawan, Kamis, 29 Februari 2024.

Rasa yang menyegarkan dari Tiger Soju Flavored Lager, merupakan bir lager dengan kandungan soju.

BACA JUGA:Berobat ke Malaysia Jadi Tren Sambil Wisata, Ini Daftar Penyakit Langganan Orang Indonesia

Tersedia dalam varian Gusty Grape untuk rasa manis dengan sentuhan lembut anggur dan Puchy Peach dengan rasa manis yang pas.

“Rasa Tiger Soju yang fresh memiliki rasa yang segar dengan hint rasa manis dengan sentuhan anggur yang lembut namun tetap mempertahankan sisa rasa bir yang menyegarkan akan memberikan sentuhan berani,” kata Jessica.

“Ini mencerminkan semangat Tiger yang mendorong setiap individu untuk menemukan inner passion mereka dengan berani,” lanjutnya.

Untuk menambah keseruan nongkrong, Tiger Soju Pochabar memperkenalkan Tiger Bomb sebagai ritual minum khas, yang memadukan Tiger Soju dengan buah anggur atau frozen plum.

BACA JUGA:Garuda Indonesia dan RSUP Persahabatan Kerjasama Pengangkutan Live Human Organ

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: