Anies – Muhaimin Unggul pada Hari ke 2 Rekapitulasi Suara Luar Negeri, Kairo dan Doha Sumbang Suara Terbanyak

Anies – Muhaimin Unggul pada Hari ke 2 Rekapitulasi Suara Luar Negeri, Kairo dan Doha Sumbang Suara Terbanyak

Dari hasil rekapitulasi suara pemilih luar negeri yang telah dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum, pada hari kedua terlihat pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar berhasil unggul dari pasangan lainnya.-dos disway-

JAKARTA, DISWAY.ID – Anis–Muhaimin unggul pada hari ke 2 rekapitulasi suara luar negeri yang dilakukan oleh KPU.

Dari hasil rekapitulasi suara pemilih luar negeri yang telah dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum, pada hari kedua terlihat pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar berhasil unggul dari pasangan lainnya.

Hal ini dikarenakan Anies – Muhaimin berhasil memperoleh suara terbanyak di beberapa nega besar seperti di Doha, Qatar di mana Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh suara 2.356 dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebanyak 750, disusil Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 517.

BACA JUGA:Siap-siap! Mudik Gratis BUMN Bakal Diadakan Lagi Tahun Ini, Simak Syaratnya

BACA JUGA:Viral! Ogah Dipanggil 'Nenek', Wanita Ini Marah di Dalam Gerbong KRL: SOK CANTIK KAU

Tidak hanya Doha, di Kairo pasangan Anies Muhaimin jga berhasil mendulang suara yang sangat besar mencapai 6.996 suara, meninggalkan 2 pasangan lainnya di mana Prabowo – Gibran dengan 1.981 suara dan Ganjar  - Mahfud MD sebanyak 529 suara.

Selain itu di London, Inggris pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD berhasil mengungguli Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming yang hanya mendapatkan suara 748.

Adapun hasil perolehan suara di London, di mana pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapatkan 1.527 suara, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebanyak 748 suara dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 1.400 suara.

BACA JUGA:Hari Ini, KAI Commuter Lakukan Uji Coba Layanan Naik Turun Penumpang KA Bandara Soetta di Stasiun Rawa Buaya

BACA JUGA:Prediksi Jumlah Pemudik Lebaran 2024, Kementerian Perhubungan Bocorkan Puncak Arus Mudik

Sedangkan di Sydney, Australia, pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD berhasil menempati urutan pertama dengan perolehan 3.629 suara dan disusul pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebanyak 2.243 suara serta Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sebanyak 1.910 suara.

Meskipun demikian, pasangan Prabowo – Gibran berhasil unggul diberbagai negara lainnya seperti Jepang, Dubai, Filipina, Perancis, Spanyol, Hungaria, Myanmar, Jerman, Thailand, Irak, Amerika Serikat, Polandia dan Portugal.

KPU sendiri harus menyelesaikan rekapitulasi suara hingga 100 negara lainnya dari 128 yang menggelar lain Pemilu 2024.

BACA JUGA:Profil Hafiz Prasetia Akbar, Calon Mantu Andika Perkasa, Rela Menunggu 26 Tahun Untuk Nikahi Putri Sang Jenderal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: