Modus Pengedar Narkoba, Serupai Kemasan Makanan dan Kopi

Modus Pengedar Narkoba, Serupai Kemasan Makanan dan Kopi

Modus pengedar narkoba yang diamankan Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya diungkap.-Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Modus pengedar narkoba yang diamankan Direktorat Reserse narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya diungkap.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Hengki mengatakan salah satu modus yang digunakan ialah dengan mengemasnya menggunakan kemasan makanan.

BACA JUGA:Gembong Narkoba Freddy Pratama Diduga Sembunyi di Hutan Thailand

"Yang pertama, ada pengiriman melalui kargo dengan menyamarkan paket seolah-olah itu makanan," katanya kepada awak media.

Selain itu, mereka menggunakan modus narkotika itu dibungkus seperti kopi.

"Yang kedua ada juga paket yang dikirim seolah-olah itu kopi. Jadi untuk membuat kopi dan lain-lain,"  ujarnya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya melalui Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) mengamankan puluhan ribu kilo narkotika.

BACA JUGA:Polri Pastikan Gembong Narkoba Fredy Pratama Masih Berada di Dalam Hutan Thailand

Hengki menuturkan narkotika jenis ganja dan alat pembuat ekstasi diamankan dari tersangka.

"Ditresnarkoba Polda Metro Jaya telah berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap pelaku kasus peredaran gelap narkotika jenis ganja, LSD (Lysergic Acid Diethylamide) dan serbuk ekstasi serta alat pembuatan ekstasi," imbuhnya.

"Total barang bukti 66,9 Kg Ganja, 2.500 lembar LSD, 416 Gram serbuk warna biru yang positif Methamfetamine, alat atau bahan pembuatan ekstasi," tambahnya.

BACA JUGA:Bos Jaringan Narkoba Baru Fredy Pratama Perempuan Berinisial L, Polri: Rekrut Mantan Narapidana

Diungkapkannya, lima tersangka diamankan pihaknya dengan peran yang berbeda.

"Tersangka berjumlah lima orang, IP pengedar, DY pengedar, HP pengedar,  NK kurir dan pengedar, AI alias B produsen ekstasi," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads