Badai Demam Menghantam Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Panggil Rachmat Irianto dan Muhammad Ferrari Gabung ke Hanoi

Badai Demam Menghantam Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Panggil Rachmat Irianto dan Muhammad Ferrari Gabung ke Hanoi

Gelansang Persib Bandung Rachmat Irianto dan bek Muhammad Ferarri dipanggil Shin Tae-yong terbang ke Hanoi untuk bergabung ke dalam skuat Timnas Indonesia melawan Vietnam, Selasa 26 Maret 2024 mendatang-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID - Badai cedera dan sakit demam menghantam persiapan Timnas Indonesia jelang melawan Vietnam di laga keempat babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Hanoi, Selasa 26 Maret 2024 mendatang. 

Untuk menambah kekuatan, Shin Tae-yong memanggil Rachmat Irianto dan Muhammad Ferarri untuk menyusul bergabung Timnas Indonesia jelang lawan Vietnam.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Sudah Tiba di Vietnam, Siap Lakoni Leg Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Tom Haye dan Ragnar Olatmangoon Dipastikan Perkuat Leg Kedua, Timnas Indonesia Vs Vietnam di My Dinh Stadium

Kepastian ini disampaikan oleh manajer Timnas Indonesia sekaligus Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.

"Ya betul, Shin Tae-yong memanggil Irianto dan Ferarri untuk menyusul gabung Timnas Indonesia ke Vietnam," kata Sumardji kepada wartawan, Minggu 24 Maret 2024. 

Sumardji mengatakan bahwa Irianto dan Ferarri bertolak dari Jakarta ke Hanoi pada pukul 14.00 WIB tadi.

Sumardji mengatakan, bahwa pemanggilan Rachmat Irianto dan Muhammad Ferarri murni permintaan langsung Shin Tae Yong (STY) karena lima pemain dipastikan absen. 

BACA JUGA:Uji Coba Timnas U-20 Vs China, Indra Sjafri Bersyukur Dapat Lawan Tepat

BACA JUGA:Shin Tae-yong Terkesan Atas Dukungan Luar Biasa dari Supporter Indonesia

Badai cedera dan sakit dialami beberapa pemain jelang pertemuan kedua melawan Vietnam. Bahkan ada yang mendapat akumulasi kartu kuning.

Laga keempat penyisihan grup kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam dipastikan tak diperkuat sejumlah pemain andalan. 

Lima pemain yang tak dibawa adalah Marc Klok yang menjalani pemulihan cedera di Singapura, Nadeo Argawinata mengalami cedera, dan Sandy Walsh. 

Kemudian Rafael Struick dan Ivar Jenner dikabarkan kurang fit untuk masuk dalam skuat yang berangkat ke Hanoi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: