Soal Ekskul Pramuka Tak Lagi Diwajibkan, Irjen Pol Krishna Murti: Enggak Harus Jadi Polisi Dulu, Pak!

Soal Ekskul Pramuka Tak Lagi Diwajibkan, Irjen Pol Krishna Murti: Enggak Harus Jadi Polisi Dulu, Pak!

Irjen Pol Krishna Murti Kecewa Ekskul Pramuka Tak Lagi Diwajibkan-@krishnamurti_bd91-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Irjen Pol Krishna Murti sepertinya masih merasa kecewa dengan aturan baru dari Mendikbud Ristek Nadiem Makarim.

Sejumlah pernyataan terkait pendapatnya tentang polemik ekskul pramuka yang tak lagi diwajibkan terus terlontar dari postingan akun Instagram-nya.

Bahkan saking merasa gelisahnya dengan aturan Nadiem Makarim yang tak lagi mewajibkan ekskul pramuka, Irjen Pol Krishna Murti pun sampai curhat di Instagram.

Pada intinya Irjen Pol Krishna Murti seakan sangat menyayangkan ekskul pramuka tidak lagi diwajibkan bagi siswa dan siswi sekolah.

BACA JUGA:Nadiem Makarim Cabut Aturan Wajib Ekskul Pramuka di Sekolah, Krishna Murti Beri Masukan: 'Sedih Urang'

Sejumlah netizen pun menanggapi postingan dari Irjen Pol Krishna Murti yang membahas soal ekskul pramuka yang sudah tidak lagi wijaibkan di sekolah itu.

Pro kontra terjadi di kolom komentar postingan milik Irjen Pol Krishna Murti.

Salah satunya ada netizen yang menganggap bahwa saat ini zaman sudah berubah jadi pembangunan karakter siswa di sekolah tidak hanya datang dari ekskul pramuka saja.

Titik poin dari komentar netizen itu ada pada pernyataan yang menyebut bahwa 'tidak semua siswa mau jadi polisi seperti bapak'.

BACA JUGA:Irjen Pol Krishna Murti Tegaskan Pramuka Jangan Sampai Mati karena Salah Keputusan Politik: Ini Bukan Paksaan!

"Zaman sudah berubah, Pak Jenderal. Untuk pembangunan karakter siswa nggak cuma di pramuka. Di berbagai kegiatan sehari2, game2 edukatif dan out bond yg menyenangkan lainnya bisa dilakukan. Sebab gen z disamping perlu media pemnentukan karakter, jiga perlu safety first dan edufirst," komentar salah seorang netizen.

"Kecuali imej pramuka diperbaiki. Jangan sampai terkesan jorok, kasar dan kurang safety plus memaksa jadi tidak menarik. Nggak semua siswa mau jadi polisi seperi bapak," sambungnya.

IRJEN POL KRISHNA MURTI: IKUT PRAMUKA BUKAN BERARTI HARUS JADI POLISI!


Kadivhubinter Irjen Pol Krishna Murti-Foto/Tangkapan Layar/Instagram-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: