Penampakan 2 Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung atas Korupsi Timah, Satunya Kado Ulang Tahun Sandra Dewi

Penampakan 2 Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung atas Korupsi Timah, Satunya Kado Ulang Tahun Sandra Dewi

Sandra Dewi dikabarkan akan diperiksa terkait kasus korupsi PT Timah senilai Rp 271 triliun- Instagram @sandradewi88-

"Di mana Tersangka HM mengkondisikan agar smelter PT SIP, CV VIP, PT SBS, dan PT TIN mengikuti kegiatan tersebut," kata Kuntadi.

BACA JUGA:Mitsubishi All New Triton Akan Meluncur Pertengah Tahun, Sasar Tambang dan Perkebunan

BACA JUGA:Penasehat Milter dan Komandan Senior Iran Tewas Dibom Israel di Suriah, Hizbullah: Kami Tidak Akan Diam

Kuntadi mengatakan setelah itu Harvey diduga memerintahkan para pemilik smelter menyisihkan sebagian keuntungan dari usahanya.

Keuntungan itu kemudian dibagi untuk Harvey dan sejumlah tersangka lainnya.

Kejaksaan menduga pemberian uang tersebut disamarkan sebagai dana Corporate Social Responsibility.

Dana tersebut disalurkan kepada Harvey melalui perusahaan PT QSE yang difasilitasi oleh tersangka lainnya, yakni Helena Lim.

Atas perbuatannya, HM disangkakan Pasal 2 Ayat (1) dan Pasal 3 jo. Pasal 18 Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dan ditambah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 jo. Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Perubahan atas Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo. Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads