TNI Akan Tindak Oknum Anggota TNI AL Terlibat Pemukulan di Pelabuhan Sorong

TNI Akan Tindak Oknum Anggota TNI AL Terlibat Pemukulan di Pelabuhan Sorong

Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Hersan mengatakan bentrokan tersebut telah merusak sinergitas TNI dan Polri, di mana pihak TNI akan tindak oknum anggota TNI AL terlibat pemukulan di pelabuhan Sorong.-tangkapan layar facebook@Zulkifli Pakinta-

Akibatnya terjadi salah paham dan anggota Brimob memukul anggota Pomal yang dibalas oleh anggota Pomal.

BACA JUGA:Soal Tes Ujian Gamon Google Form, Cocok Buat yang Masih Kepo Sama Mantan

BACA JUGA:Hasil Liverpool Vs Crystal Palace: The Reds Tumbang Lagi di Anfield, Keok 0-1 dari The Eagles

Anggota Brimob menghubungi teman-temannya untuk datang ke pelabuhan dan sebanyak 10-15 orang anggota Brimob datang serta mencoba masuk ke dalam terminal penumpang.

Kedatangan mereka berakhir dengan perkelahian antara anggota Brimob dengan anggota TNI AL, dan saat itu anģgota Polsek pelabuhan sudah tidak mampu melerai akhirnya anggota mundur.

Tidak lama setelah kejadian, Dir Polair, Danyon Marinir, Danyon B brimob, Danden Pomal Lantamal, KSOP dan Kapolsek Kawasan Pelabuhan Sorong langsung mendatangi Pelabuhan Sorong untuk menenangkan keadaan.

Saat situasi sudah tenang, tiba-tiba ada anggota Samapta yang dikeroyok oleh anggota TNI AL, dan pada saat anggota Polri mau melerai anggota TNI AL juga langsung melakukan pemukulan yang mengakibatkan banyak anggota Polri menjadi korban serta mengalami luka-luka di kepala.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: