Alamak, Nayunda Digaji Selama Setahun Full Meski Jadi Honorer 2 Hari di Kementan

Alamak, Nayunda Digaji Selama Setahun Full Meski Jadi Honorer 2 Hari di Kementan

Penyanyi dangdut Nayunda Nabila mengungkap kesaksiannya dalam kasus dugaan korupsi SYL.-@nayindanabila-

JAKARTA, DISWAY.ID - Penyanyi dangdut Nayunda Nabila Nizrinah rupanya diangkat menjadi tenaga honorer di Kementerian Pertanian (Kementan).

Ironisnya, ia hanya 2 hari masuk kerja dan tetap mendapat gaji selama setahun full.

Demikian terungkap saat Nayunda diberondong pertanyaan oleh Hakim Ketua soal status dirinya yang menjadi tenaga honorer di Kementan.

BACA JUGA:Momen Penyanyi Dangdut Ayunda Nabila Ungkap Perkenalannya dengan SYL, Bermula Kirim Stiker WA

Nayunda menceritakan bahwa dirinya baru masuk dua hari bekerja, tapi lalu dia izin tidak masuk karena adanya job nyanyi. 

Namun, kata Nayunda, dirinya dihubungi anak SYL, Indira Chunda Thita, agar tidak lagi bekerja. 

Nayunda pun mengaku dirinya tidak mengetahui alasan Titha tersebut. 

"Izin menjelaskan Yang Mulia, jadi singkat cerita saat masuk kerja itu baru masuk 2 hari terus, izin karena ada show, panggilan nyanyi di Makassar. Saat itu jeda sehari besokannya saya di telepon Bu Titha untuk nggak usah masuk kerja lagi," kata Nayunda saat sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Tipikor, Jakarta, pada Rabu, 29 Mei 2024. 

Kemudian, Hakim Ketua Rianto Adam Pontoh menggali informasi dari Nayunda soal keterlibatan dirinya sebagai pegawai honorer di Kementan. 

BACA JUGA:Momen Anak SYL Ditanya Terkait Mobil Berlogo Nasdem yang Disita KPK: Surat-surat Tidak Ada

"Awal-awal ya, awal masuk hanya 2 hari kemudian saudara ditelepon, apa yang disampaikan saudara?" tanya Hakim Ketua. 

"Nggak perlu masuk kerja lagi," kata Nayunda. 

"Alasannya apa?" kata hakim. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: