Pusat Data Nasional Terganggu, Menkominfo: Layanan Publik Segera Pulih

Pusat Data Nasional Terganggu, Menkominfo: Layanan Publik Segera Pulih

Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi, memberitahukan saat ini sedang dilakukan pemulihan layanan publik secara bertahap.

Hal ini dikarenakan ada gangguan yang terjadi pada Pusat Data Nasional

Gangguan Pusat sata Nasional juga berdampak pada gangguan beberapa layanan publik, termasuk layanan keimigrasian di bandar udara. 

BACA JUGA:Moeldoko Klaim Pelayanan Publik Tak Terganggu Jelang Pergantian Kabinet

BACA JUGA:Moeldoko Optimis KPK Bisa Tangkap Harun Masiku dalam Waktu Dekat

“Saat ini kami sedang melakukan pemulihan layanan secara bertahap,” tegas Budi Arie dikutip pada Jumat, 21 Juni 2024. 

Dalam hal ini, Budi Arie menjelaskan bahwa gangguan yang terjadi pada Pusat Data Nasional Sementara yang dikelola Kementerian Kominfo mengakibatkan terganggunya beberapa aplikasi layanan nasional yang terintegrasi. 

“Memang betul bahwa sedang terjadi gangguan pada Pusat Data Nasional yang berdampak pada beberapa layanan publik,” jelasnya.   

Lebih lanjut, Budi Arie memastikan tim teknis sedang bekerja keras dalam mengatasi masalah ini dan mempercepat proses pemulihan agar layanan publik normal bertahap. 

“Saya pastikan saat ini tim sedang bekerja secara optimal untuk mempercepat pemulihan,” tandasnya. 

BACA JUGA:Datangi Desa Sukolilo Pati, Ini Kata Kapolda Jateng

BACA JUGA:KPK Sita 54 Tanah Senilai Rp 150 Miliar Perkara Korupsi Tol Trans Sumatera

Diketahui saat ini, Pusat Data Nasional yang digunakan bersama kementerian dan lembaga serta pemerintah daerah merupakan Pusat Data Nasional Sementara berbasis cloud. 

Penyediaan Pusat Data Nasional Sementara merupakan amanat dari Peraturan Presiden Nomor 132 Tahun 2022 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: