Spesifikasi Mitsubishi All New Triton yang Baru Meluncur di GIIAS 2024
Spesifikasi Mitsubishi All New Triton yang baru meluncur di GIIAS 2024 menggabungkan teknologi canggih, kinerja yang tangguh, dan kenyamanan yang maksimal. -reza-
Mesin diesel terbaru yaitu 4N16 Euro 4 hadir dalam tiga spesifikasi output yang berbeda untuk memenuhi berbagai kebutuhan dengan tenaga maksimum 184 PS/ 135kw dan torsi 430 Nm yang memungkinkan kendaraan bergerak secara responsif dengan variabel turbocharge yang diharmonisasikan dengan baik.
Tidak hanya performa, Mitsubishi All New Triton juga dilengkapi dengan sistem Super Select 4WD-II (khusus varian Exceed & Ultimate).
Fitur ini memungkinkan pengemudi memilih 4 (empat) opsi seperti 2H (penggerak roda belakang), 4H (penggerak empat roda), 4HLc (center differential lock) dan 4LLc (low center differential lock). Performa model ini semakin lengkap dengan hadirnya 7 (tujuh) mode berkendara di antaranya Normal, Eco, Gravel, Snow, Mud, Sand, dan Rock (khusus varian Exceed & Ultimate).
BACA JUGA:Manchester United Bajak Pemain Akademi Terbaik Arsenal, Mikel Arteta Meradang
BACA JUGA:Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Bekuk Dua Orang, 30 Kg Ganja Berasal dari Medan
Berkendara semakin nyaman dengan Ladder frame, suspensi, dan komponen utama lainnya telah dikembangkan secara detail oleh Mitsubishi Motors.
Fitur-fitur yang mendukung kemampuan berkendara pun telah ditingkatkan seperti Active Yaw Control (AYC) otomatis yang dikombinasikan dengan sistem Super Select 4WD-II (khusus varian Exceed dan Ultimate).
Selain itu memperbesar ukuran bodi, ground clearance yang lebih tinggi hingga 222 mm, serta kargo yang lebih besar, peningkatan radius putar juga telah diminimalkan yang memungkinkan handling kendaraan menjadi lebih mudah.
Sistem keamanan semakin lengkap untuk menunjang para pengendara di berbagai medan seperti Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Automatic High Beam (AHB), Rear Differential Lock dan Emergency Stop Signal (ESS).
Terdapat juga Forward Collision Mitigation System (FCM), Blind Spot Warning with Lane Change Assist (BSW with LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Hill Start Assist (HSA), Active Stability and Traction Control (ASTC) dan 7 Airbag.
BACA JUGA:Telkom Siap Dukung Optimalisasi Pemanfaatan Energi Sektor Manufaktur melalui IoT
Kenyamana berkendara juga didukung dengan interior yang penggunaan bahan kulit dengan detail jahitan pada kursi, lumbar support pada sisi pengemudi, 2DIN Audio, 8-inch Audio Head-unit , Dual Zone Climate Control, seat back pocket dan floor console with storage.
Posisi brake pedal yang lebih tinggi untuk memberikan kenyamanan pada para pengemudi yang menggunakan boots, wireless charger, 7-inch color LCD multi information display, hingga upper open tray yang luas untuk menyimpan peralatan radio komunikasi yang dibutuhkan oleh pelanggan fleet.
Adapun harga Mitsubishi All New Triton OTR JABODETABEK selama di GIIAS 2024:
- Double Cabin Ultimate 4x4 A/T Rp525.600.000
- Double Cabin Exceed 4x4 M/T Rp491.850.000
- Double Cabin GLS 4x4 M/T Rp447.900.000
- Double Cabin HDX 4x4 M/T Rp426.650.000
- Single Cabin HDX 4x4 M/T Rp377.150.000
- Single Cabin GLX 4x2 M/T Rp301.350.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: