IEE Series 2024 Hadir Membawa Inovasi Teknologi di Sektor Pertambangan

IEE Series 2024 Hadir Membawa Inovasi Teknologi di Sektor Pertambangan

Indonesia Energy and Engineering (IEE) Series 2024 kembali hadir di Jakarta International Expo Kemayoran mulai besok 28 - 31 Agustus 2024.-IEE-

JAKARTA, DISWAY.ID - Indonesia Energy and Engineering (IEE) Series 2024 kembali hadir di Jakarta International Expo Kemayoran mulai besok 28 - 31 Agustus 2024.

Ketua Umum ASPINDO (Asosiasi Jasa Pertambangan Indonesia) Ari Sutrisno mengapresiasinya atas kesempatan untuk kembali berkolaborasi dan menghadirkan seminar dengan topik dekarbonisasi, efisiensi energi, dan inovasi teknologi di Pertambangan di IEE Series 2024.

Sektor pertambangan Indonesia kata Ari, berkembang melalui adanya kebijakan hilirisasi oleh pemerintah.

Hal ini juga memancing banyak kolaborasi dengan pelaku industri internasional.

BACA JUGA:Telkom Gelar BATIC 2024, Diikuti Ribuan Peserta dari 40 Negara

BACA JUGA:Pemberian Susu Ada di Program Makan Bergizi Gratis, Apa Kata KemenPPPA?

"Hal ini bisa mempercepat kemajuan teknologi dan juga kemahiran Sumber Daya Manusia di sektor tambang Indonesia," tambah Ari.

Untuk itu kata Ari, kehadiran ASPINDO di IEE Series 2024 salah satunya juga didasari keinginan membuka peluang terciptanya berbagai kolaborasi dan diskusi tersebut.

"Demi mencapai target potensi sumber daya dan cadangan mineral industri tambang nasional menuju Indonesia Emas 2045," tandas Ari.

BACA JUGA:Perluas Ekosistem Properti, Healthcare dan Pendidikan, Bank Mandiri Perkuat Kerjasama dengan Agung Sedayu Group dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia

BACA JUGA:Sarwendah Tak Mau Andalkan Nafkah dari Ruben Onsu Jika Sudah Resmi Cerai, Kuasa Hukum: Gak Bisa Berharap Banyak

Sebagai informasi, IEE merupakan ajang pertemuan industri terbesar di Asia Tenggara pada sektor energi dan engineering demi menunjang industri berkelanjutan.

Energy Week akan menghadirkan dua pameran dengan tajuk “Smart Urban Development & Sustainable City”, yaitu sektor kelistrikan dan energi yang diwakili Electric & Power Indonesia, dan manajemen pengolahan air dan limbah melalui Water Indonesia.

IEE Series akan berlangsung di Kemayoran pada 28 - 31 Agustus 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads