TikTok Diblokir Amerika, Hilang dari Apple dan Google Store

TikTok Diblokir Amerika, Hilang dari Apple dan Google Store

Akhirnya TikTok diblokir Amerika pada Sabtu 18 Januari malam waktu setempat.-tangkapan layar X@agora_spaces-

JAKARTA, DISWAY.ID – Akhirnya TikTok diblokir Amerika pada Sabtu 18 Januari malam waktu setempat.

Dikabarkan bahwa pada saat itu apilikasi TikTok menglihang dari Apple dan Google store menjelang pemberlakukan undang-undang pada Minggu 19 Januari 2025.

Saat ini TikTok sendiri telah digunakan oleh 170 juta warga Amerika.

Sedangkan Donald Trump sempat mengungkapkan jika pihaknya kemungkinan akan memberikan TikTok waktu selama 90 hari.

BACA JUGA:Terungkap Lahan Pagar Laut Tangerang Statusnya Hak Guna Bangunan di Situs Bhumi.ATRBPN, Walhi: Sertifikat Terbit di Atas Laut 9 Hektar

BACA JUGA:Reforma Agraria Era Prabowo-Gibran: Komitmen Melanjutkan dan Menyempurnakan

TikTok yang dimiliki oleh ByteDance asal China, memberi tahu pengguna yang mencoba menggunakan aplikasi tersebut sekitar pukul 10:45 malam waktu setempat.

Selain penggunaan TikTok terdapat juga beberapa aplikasi lansiran dari ByteDance yang tidak dapat digunakan di Amerika, di antaranya Capcut dan aplikasi Lemon8.

Keberadaan TikTok sendiri telah berhasil mendulang hampir setengah dari seluruh warga Amerika.

Aplikasi ini juga digunakan untuk bisnis kecil dan membentuk budaya online.

BACA JUGA:Kronologi Perseteruan Doktif VS Shella Shaukia, Konflik Skincare dan Kecantikan

BACA JUGA:Shella Saukia Keroyok Doktif usai Skincare Miliknya Di-Review Negatif: Kamu Zalim

Berdasarkan undang-undang yang disahkan tahun lalu mulai diterapkan pada Jumat oleh Mahkamah Agung dengan suara bulat.

Disebutkan bahwa platform ini memiliki waktu hingga hari Minggu untuk memutuskan hubungan dengan induknya yang berbasis di Tiongkok, ByteDance, atau menutup operasinya di AS untuk menyelesaikan kekhawatiran bahwa platform tersebut menimbulkan ancaman terhadap keamanan nasional. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads