Bang Doel Siapkan Rusun Pesakih untuk Relokasi Warga Bantaran Kali

Bang Doel Siapkan Rusun Pesakih untuk Relokasi Warga Bantaran Kali

Bang Doel Siapkan Rusun Pesakih untuk Relokasi Warga Bantaran Kali-Disway/Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno alias Bang Doel menyiapkan rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) Pesakih di Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat untuk relokasi warga yang tinggal di bantaran kali.

Hal ini diungkapkan Bang Doel saat meninjau Rusunawa Pesakih pada Jumat, 21 Februari 2025.

BACA JUGA:Kerap Kebanjiran hingga 2 Meter, Bang Doel Tawarkan Warga Cilandak Timur Relokasi ke Rusun

BACA JUGA:Pemprov DKI Berencana Evaluasi Penghuni Rusunawa 2 Tahun Sekali

"Rusun milik Pemprov DKI Jakarta ini adalah salah satu fasilitas yang bisa dimanfaatkan dengan baik untuk warga yang tinggal di bantaran kali atau kawasan tidak layak huni," ujar Bang Doel.

Ia menilai, jika warga yang tinggal di bantaran kali dan lokasi tidak layak huni lainnya bersedia tinggal di rusunawa, maka permasalahan permukiman kumuh di Jakarta dapat teratasi.

Oleh karena itu, Bang Doel meminta seluruh jajaran di Pemprov DKI Jakarta untuk memasifkan sosialisasi kepada warga permukiman kumuh agar mau direlikasi ke Rusunawa.

BACA JUGA:Pemberlakuan Pembatasan Tinggal di Rusunawa Diungkap Pemprov DKI

BACA JUGA:Warga Tinggal di Rusun Jakarta Akan Dibatasi, Pemprov DKI Ungkap Alasannya

"Jadi kita bujuk warga agar mau pindah dengan sosialisasi yang baik. Jika itu berhasil, kita lanjut upayakan yang lainnya, seperti kebersihan dan semua kewajiban penghuni rusunawa," imbuh Rano.

Lebih lanjut, Rano meminta Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) DKI Jakarta agar terus memperkuat kolaborasi dengan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Jaya (PAM JAYA) dan PLN agar bisa memberikan layanan yang dibutuhkan warga penghuni Rusunawa Pesakih.

BACA JUGA:RPTRA Rusun Marunda Jadi Proyek Percontohan RBI, Ruang Aman bagi Anak

BACA JUGA:DPRD DKI Tolak Wacana Pembatasan Masa Tinggal di Rusunawa

"Saya tanya sama pengelola airnya bagaimana, listriknya gimana, bagus nggak, ada mesin diesel nggak kalau mati lampu? Nah, itu bagian-bagian yang harus kita siapkan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads