Rans Cilegon FC Masih Ambisi Datangkan Mesut Ozil, Raffi Ahmad Ungkap Prosesnya

Rans Cilegon FC Masih Ambisi Datangkan Mesut Ozil, Raffi Ahmad Ungkap Prosesnya

Mesut Ozil Mendadak Dicoret dari Skuad Utama Fenerbahce--Instagram/@m10_official

JAKARTA, DISWAY.ID – Rans Cilegon FC kabarnya masih terus berambisi mendatangkan Mesut Ozil ke Indonesia.

Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad kemudian menyebut jika pemain lainnya yakni Ronaldiho sudah hampir datang ke Indonesia.

"Ozil masih komunikasi. Akan tetapi, kalau Ronaldinho sudah 99,9 persen akan datang," kata Raffi Ahmad.

BACA JUGA: Polda Metro Jaya dan Polda Lampung Koordinasi Terkait Pelaku Pemukulan Ade Armando, Ini Hasilnya

BACA JUGA: Manchester United Bobrok, Pekan Ini Suporternya Bakal Demo di depan Old Trafford

Perlu diketahui, kedatangan mantan pemain Real Madrid dan Arsenal itu ternyata  bukan untuk membela RANS Cilegon FC pada kompetisi Liga 1 musim depan.

Melainkan hanya untuk "exhibition match" event pramusim yang akan digelar dalam waktu dekat.

"Ozil sedang diobrolin. Kemungkinan bermain sih kecil. Akan tetapi, kans Ozil untuk datang ke even tersebut masih bisa. Ini masih proses penjajakan. Kalau Ronaldinho lebih mudah," ujar Raffi.

BACA JUGA: 40 Diniyah dan Muadalah Dapat Izin Operasional dari Kemenag RI, Ini Daftarnya

BACA JUGA: Imam Besar Masjid Al Aqsa Bakal Safari Dakwah di Palembang

Di sisi lain, Rans Cilegon juga memperkenalkan pelatih mereka yakni, Rahmad Darmawan atau biasa disapa RD.

RD sapaan akrab Rahmad Darmawan sendiri bukan nama baru untuk RANS Cilegon FC, diketahui pada musim 2021/2022, Rahmad Darmawan mengantarkan RANS Cilegon FC keluar sebagai runner-up Liga 2.

Perkenalan RD dilakukan bersamaan dengan penandatanganan kontrak yang disiarkan secara langsung di akun Instagram resmi RANS Cilegon FC, Senin, 11 April 2022.

BACA JUGA: Giliran Ivan Gunawan yang Dipanggil Bareskrim Polri karena Kasus Ini

BACA JUGA: Link Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Simak Syarat dan Tata Caranya

Chairman RANS Cilegon FC Raffi Ahmad menegaskan RD telah berhasil mengantarkan tim tampil sebagai runner up Liga 2 2021, sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.

"Coach Rahmad sudah berjasa membawa RANS Cilegon FC berhasil lolos ke Liga 1 dan beliau punya segudang pengalaman di dunia sepak bola. Saya yakin dengan pengalaman yang beliau punya bisa membawa klub semakin baik lagi," ujar Raffi Ahmad.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: