Menguak Orang Kuat Pengatur Jadwal Arema Vs Pesebaya
TGIPF menguak adanya orang kuat yang mengatur jadwal Arema vs Persebaya.-tangkapan layar-
Pernyataan orang kuat itu sempat dipertanyakan Persebaya karena sebelumnya Polrestabes Surabaya sebagai penanggung jawab wilayah malah yang mengusulkan agar pertandingan digelar sore.
BACA JUGA:TGIPF Nilai PSSI Tidak Profesional dan Minta Ketua Umum Beserta Anggota Exco PSSI Mundur
BACA JUGA:Liga Inggris Pekan Ke-11: Ini Prediksi Leeds Vs Arsenal dan Liverpool Vs Manchester City
”Waktu itu sekitar H-4 pertandingan. Ada arahan dari polisi agar kickoff sore hari. Rapatnya di Bagops Polrestabes Surabaya,” ujar sumber itu seperti di lansir dari harian.disway.id.
Ketika itu Kabagops AKBP Toni Kamiri meminta dengan sangat agar pertandingan digelar sore.
”Ini berdasar analisis kerawanan bila bermain malam,” ujar sumber tersebut menirukan ucapan polisi saat itu.
BACA JUGA:Irjen Teddy Minahasa Kini di Ambang Hukuman Mati, Berikut Pasal yang Menjerat Eks Kapolda Sumbar
BACA JUGA:Teddy Minahasa
Surat rekomendasi main sore sudah dibuat Satintelkam Polrestabes ke Polda Jatim.
Panpel Persebaya juga meneruskan ke LIB, namun bukannya menuruti, LIB ternyata menekan agar pertandingan tetap digelar sesuai jadwal, yakni, kickoff pukul 20.30 WIB.
Kabarnya, waktu itu ada orang yang melobi ke Polda Jatim dan Persebaya, di mana orang itu meminta kickoff tak dimajukan dengan alasannya, demi menjaga kepercayaan pihak broadcast.
Adapun dalam hal ini Indosiar selaku pemegang hak siar.
BACA JUGA:Irjen Teddy Minahasa jadi Tersangka Dugaan Jual Narkoba, Jabatan Kapolda Jatimnya 'Lenyap'
BACA JUGA:Kapolri Bongkar 2 Tempat Persembunyian Apin BK, Sosok Bos Judi Online yang jadi Buronan Polisi
Tarik ulur pun terjadi, itu terlihat dari surat rekomendasi yang dikeluarkan Polda Jatim.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: