Didukung Kamaruddin, Perjodohan Adik Brigadir J dan Vera Simanjuntak Bakal Kewujud Nih?

Didukung Kamaruddin, Perjodohan Adik Brigadir J dan Vera Simanjuntak Bakal Kewujud Nih?

Reza Hutabarat akan dijodohkan dengan Vera Simanjuntak sedang ramai diperbincangkan--Tangkapan layar/TikTok @BuleKampung

JAKARTA, DISWAY.ID - Isu adik Brigadir J, Mahareza Rizky Hutabarat akan dijodohkan dengan Vera Simanjuntak sedang ramai diperbincangkan.

Bahkan, kuasa hukum Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak mendukung penuh agar tali hubungannya jangan sampai putus.

Kamaruddin berharap tali hubungan dengan Vera Simantak bisa dilanjutkan dengan Reza Hutabarat kedepannya.

Tak segan, Kamaruddin jyga mendukung penuh agar hubungan Reza Hutabarat dan Vera Simanjuntak tetap terjalin. Hal ini diungkapkan oleh Kamaruddin dalam unggahan TikTok @BuleKampung.

BACA JUGA:Napoli Tegas Tolak Tampung Peraih 5 Kali Ballon d'Or: Kami Tidak Butuh Dia

"Tali (hubungan) itu jangan sampai putus, harapan saya jangan sampai putus, tali itu biar disambung kembali," ujar Kamaruddin.

"Ya artinya begini 'jangan sampai putus sampai di sini," sambung Kamaruddin.

Kamaruddin juga ungkapkan dia sebagai tulang atau paman sudah menyiapkan sesuatu jika keduanya berjodoh.

"Jadi nanti tinggal nunggu undangannya langsung saya siapkan yang terbaik," tandasnya.

BACA JUGA:Ketua BPOM : Pencemaran Obat Sirup Ini juga Tanggungjawab Industri Farmasi

Kecurigaan awal adik Brigadir J

Adik Brigadir J, Mahareza Rizky Hutabarat ungkap adanya kejanggalan setelah jenazah kakaknya diotopsi untuk pertama kalinya.

Kejanggalan tersebut dirasakan oleh Reza saat berada di rumah sakit Kramat Jati.

Awalnya Reza mencoba ditenangkan oleh sejumlah polisi soal meninggalnya Brigadir J.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads