Target Perolehan Suara Pasangan Anies-Cak Imin di Pilpres 2024 Diungkap Timnas AMIN

Target Perolehan Suara Pasangan Anies-Cak Imin di Pilpres 2024 Diungkap Timnas AMIN

Tim Nasional Pemenangan AMIN (Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar) menargetkan pasangan capres dan cawapres nomor urut 1 itu meraih 81 juta suara di Pilpres 2024 mendatang.-Disway.id/Anisha Aprilia-

JAKARTA, DISWAY.ID - Tim Nasional Pemenangan AMIN  menargetkan pasangan capres dan cawapres nomor urut 1 itu meraih 81 juta suara pada Pilpres 2024 mendatang.

Jika dilihat dari jumlah penduduk Indoensia yang mencapai sekitar 278 juta, target yang dipasang oleh Timnas AMIN (Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar) hanya sekitar 34 persen.

"Keinginan kami pemilih Anies mampu mencapai 81 juta di seluruh Indonesia sehingga kita berharap AMIN mampu mencapai suara tertinggi 2024," kata Ketua Umum Konfederasi Relawan Nasional Anies Baswedan (KoReAn), Muhammad Ramli Rahim di rumah Koalisi Perubahan, Jakarta Selatan, Rabu, 22 November 2023.

BACA JUGA:Arab Saudi mengumumkan 'The Last Dance' Messi dan Cristiano di Riyadh Season Cup 2024

BACA JUGA:Jubir Jusuf Kalla Keluar dari Timnas AMIN, Sudirman Said Beberkan Alasannya

Oleh karena itu, Timnas AMIN membuat gerakan rakyat guna mendukung capres dan Cawapres Anies Baswedan-Cak Imin.

Ramli mengatakan gerakan ini dibentuk berdasarkan keinginan sendiri dan tanpa paksaan.

"Gerakan ini bergerak sendiri dan kemudian menemukan calonnya, dan pada akhirnya terlibat karena dorongan dari rakyat. Setelah itu gerakan di KPU dan Alhamdulillah gerakan ini terus berjalan," ujarnya.

"Sehingga gerakan rakyat yang dimaksud betul-betul gerakan bukan gerakan yang dibuat-buat bukan gerakan yang dipaksakan dari atas," sambungnya.

BACA JUGA:Kabar Terbaru Pilot Susi Air, Egianus Kagoya: Saya Hanya Kasih Waktu Dua Bulan

BACA JUGA:Bayi Prematur di Foto ‘Newborn’ Tanpa Izin Orang Tua Berakhir Tragis, Keluarga: Harusnya di Inkubator Malah Dijadiin Konten

Ramli menyebut, gerakan tersebut sudah terbentuk di level dapil dan terus menerus dikerjakan hingga ke kelompok pemilih.

Ia berharap nantinya relawan bisa mengawal di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) seluruh Indonesia.

"Harapan kami semua TPS di seluruh Indonesia akan terisi minimal 10 relawan-relawan, dan 10 orang kelompok pemilih yang masing-masing terdiri atas 10 orang, sehingga total di setiap TPS minimal ada 100 orang pemilih," ucap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait