Pemakaian Gas Air Mata Kedaluwarsa di Kanjuruhan Bukan Isapan Jempol, Polri Ungkap Efeknya Buat Korban

Pemakaian Gas Air Mata Kedaluwarsa di Kanjuruhan Bukan Isapan Jempol, Polri Ungkap Efeknya Buat Korban

Ada pemakaian gas air mata kedaluwarsa dalam tragedi Kanjuruhan--Twiter/@nataliamwijanto

"Jadi kalau sudah expired justru kadarnya dia berkurang secara kimia, kemudian kemampuan gas air mata juga akan menurun," tukasnya.

Polri peringatkan pelaku anarkis di tragedi Kanjuruhan

Polri buat peringatan keras kepada pelaku anarkis di luar Stadion Kanjuruhan, Malang, pada 1 Oktober 2022.

Pelaku anarkis itu diperingati untuk menyerahkan diri ke pihak kepolisian sebelum Tim Investigasi lakukan identifikasi.

Apesnya, aksi para pelaku anarakis juga sudah tertangkap di kamera CCTV jadi tidak ada ruang untuk berkelit jika sudah terungkap nanti.

BACA JUGA:Istri dan Anak Lukas Enembe Tolak Bersaksi, KPK Jawab Begini

"Disarankan sebaiknya para pihak yang melakukan pengerusakan, pembakaran, penyerangan, dan lainnya untuk menyerahkan diri kepada yang berwajib," ucap Dedi dalam keterangan tertulis, Sabtu 8 Oktober 2022.

"Minggu depan tim investigasi akan melakukan penegakkan hukum kepada siapapun yang teridentifikasi melakukan pengrusakan dan pembakaran di luar stadion," tuturnya. 

Di sisi lain, Polri bereaksi soal adanya temuan botol miras di Stadion Kanjuruhan, Jawa Timur.

Diketahui sebelumnya, 46 botol miras kabarnya ditemukan setelah tragedi mencekam di Kanjuruhan. 

BACA JUGA:Gapura Little India di Jakarta Pusat Diresmikan, Anies: Ini Adalah Kota Global

Ternyata kabar ditemukan botol miras tersebut bukan isapan jempol. Pasalnya Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo buat keterangan gempar.

Menurutnya, pihak kepolisian sedang lakukan pengusutan terkait botol-botol miras tersebut.

"Telah dilakukan pengambilan dan pemeriksaan oleh tim Laboratorium Forensik (Labfor)," terang Dedi di Jakarta, Sabtu 8 Oktober 2022.

Tidak hanya itu, Polri juga menegaskan bakal menindak tegas seluruh pelaku anarkis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: