Mengenal Sosok Ismail Bolong, Anggota Polri yang Mengaku Setor Rp 6 Miliar ke Komjen Agus Andrianto

Mengenal Sosok Ismail Bolong, Anggota Polri yang Mengaku Setor Rp 6 Miliar ke Komjen Agus Andrianto

Ismail Bolong ditemani tida tersangka lain di rutan Bareskrim Polri.-Tangkapan Layar/Instagram/TerangMedia-

Di Kalimantan Timur, dia memimpin paguyuban perantau Bugis asal Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Pada Februari 2022 lalu, Ismail Bolong dilantik sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Kerukunan Keluarga Masyarakat Bone (KKMB) Kalimantan Timur (Kaltim) periode 2022 - 2027.

Ismail Bolong sedaerah asal dengan crazy rich Kalimantan Selatan sekaligus juragan batu bara, Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam.

Klarifikasi Ismai Bolong

Setelah video ini viral, Ismail Bolong kemudian meminta maaf kepada Kabareskrim.

Ismail Bolong mengaku, video testimoni itu direkam Februari 2022 lalu di sebuah hotel di Balikpapan, Kaltim, dalam kondisi tertekan.

"Saya mengajukan permohonan maaf ke Pak Kabareskrim. Saat testimoni itu saya dalam tekanan dari Brigjen Hendra dari Mabes," ujar Ismail Bolong.

Perekam video itu adalah anggota paminal dari Mabes.

BACA JUGA:Perang Bintang di Tubuh Polri Sudah Dimulai? Mahfud MD Ambil Langkah Maksimal: Kita Harus Segera Redam

Ia menyebut, testimoni itu direkam menggunakan handphone iPhone milik 1 dari 6 anggota Biro Paminal DIvisi Propam Polri yang datang khusus ke Balikpapan.

Sebelum direkam, dia diperiksa di ruang Propam Polda Kaltim, di Balikpapan.

Ia diperiksa mulai pukul 22.00 Wita hingga pukul 02.00 wita dini hari.

"Saya ingat, saya dihotel sampai subuh, dikawal 6 anggota dari Mabes," ujar Ismail Bolong.

Karena tak bisa ngomong, dan dalam tekanan, akhirnya terus intimidasi dan dibawa ke hotel.

Di kamar hotel lantai 16, seorang bintara sudah menulis konsep apa yang harus saya baca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: